KPU Salatiga Serahkan Distribusi Logistik Pemilu ke PT POS Indonesia

Jum'at, 12 April 2019 - 15:14 WIB
KPU Salatiga Serahkan Distribusi Logistik Pemilu ke PT POS Indonesia
Sekretaris KPU Kota Salatiga Joko Badrun saat memberikan penjelasan kepada awak media terkait kesiapan KPU dalam menyelenggarakan Pemilu 2019 di ruang rapat Asisten II Sekda Kota Salatiga, Jumat (12/4/2019). Foto/SINDOnews/Angga Rosa
A A A
SALATIGA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Salatiga menyerahkan distribusi logistik Pemilu 2019 ke 23 Panitia Pemungutan Suara (PPS) kepada PT POS Indonesia (Persero). Rencananya, distribusi logistik akan dilaksanakan pada 15 April 2019.

Sekretaris KPU Kota Salatiga Joko Badrun mengatakan, KPU mempercayakan pengiriman logistik Pemilu 2019 dari gudang penyangga KPU ke semua PPS kepada PT POS Indonesia karena salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut memiliki kompetensi di bidang pengiriman barang.

"Kami telah membuat kerja sama dengan PT POS Indonesia untuk distribusi logistik. Kami percaya, PT POS bisa mendistribusikan logistik dengan baik dan aman," kata Joko kepada wartawan saat konferensi pers yang digelar Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Salatiga, Jumat (12/4/2019). (Baca Juga: KPU Kendal Mulai Distribusikan Logistik Pemilu 2019)

Dia menjelaskan, logistik yang akan didistribusikan ke PPS meliputi kotak suara, daftar pemilih tetap, gambar tata cara pencoblosan, alat tulis kantor (ATK), dan tinta. Distribusi logistik akan dikawal oleh petugas kepolisian.

"Logistik masing-masing PPS sudah lengkap. Dijawalkan, pada 16 April 2019 logistik sudah sampai ke 614 TPS (tempat pemungutan suara) yang disediakan KPU dalam Pemilu 2019," katanya. (Baca Juga: Besok Didistribusikan, KPU Masih Kurang 5.632 Surat Suara)
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8675 seconds (0.1#10.140)