Diterjang Tanah Longsor, Dinding Rumah Warga Jebol

Senin, 08 April 2019 - 18:32 WIB
Diterjang Tanah Longsor, Dinding Rumah Warga Jebol
Sejumlah warga Desa Ngrawan, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang dan anggota Koramil 03/Getasan kerja bakti membersihkan material tanah longsor yang menerjang rumah milik Tubari, Senin (8/4/2019). Foto/IST
A A A
SEMARANG - Talud yang berada di lingkungan RT 3 RW 1 Dusun/Desa Ngrawan, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Senin (8/4/2019) sekitar pukul 14.00 WIB longsor dan menerjang rumah milik Tubari. Dampaknya dinding rumah bagian belakang jebol dan material longsoran berupa lumpur dan batu masuk ke dalam rumah.

Diduga, talud longsor karena tergerus arus air hujan. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Hanya, kerugian material yang ditimbulkan akibat bencana alam ini ditaksir mencapai Rp30 juta.

Komandan Koramil 03/Getasan Kapten Inf Hermanus mengatakan, berdasarkan keterangan yang dihimpun, bencana tanah longsor di Dusun Ngrawan disebabkan faktor alam. “Babinsa sudah turun ke lokasi tanah longsor untuk membantu warga yang terkena musibah,” katanya.

Dia menyatakan, pasca kejadian Babinsa dan perangkat Desa Ngrawan langsung berkoordinasi dengan pihak Kecamatan Getasan untuk dilaporkan ke BPBD Kabupaten Semarang. “Kami dari TNI siap membantu penanganan bencana alam. Dan kami menerjunkan personil Koramil 03/Getasan untuk karya bhakti penanganan bencana alam,” tandasnya. (Baca Juga: 4 Rumah Warga Bendan Terancam Tertimpa Longsor Susulan(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.5544 seconds (0.1#10.140)