Jokowi Hadiri Debat Cawapres, Prabowo Absen

Minggu, 17 Maret 2019 - 20:11 WIB
Jokowi Hadiri Debat Cawapres, Prabowo Absen
Joko Widodo hadiri debat cawapres, sedangkan Prabowo Subianto absen. FOTO/DOK.SINDOphoto
A A A
JAKARTA - Debat cawapres KH Maruf Amin dan Sandiaga Salahuddin Uno berlangsung di Hotel Sultan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Minggu (17/3/2019) malam. Capres Joko Widodo menyatakan akan hadir dalam debat tersebut, sementara Prabowo Subianto absen.

"Iya saya hadir," ujar Jokowi yang calon presiden petahana itu ketika ditemui di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Minggu(17/3/2019).

Adapun Prabowo Subianto tidak memiliki jadwal mendampingi cawapresnya, Sandi ke acara debat di Hotel Sultan. Prabowo rencananya nonton bareng (Nobar) debat Cawapres di Kediamannya, Jalan Kertanegara Nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan (Jaksel).

"Di Kertanegara 4 rencananya," kata Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Andre Rosiade di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (17/3/2019). (Baca Juga: KH Maruf Amin dan Sandi Akan Berdebat dalam Enam Segmen)

Namun, dia memastikan banyak tim sukses Prabowo-Sandi yang bakal hadir di acara debat Cawapres malam nanti. "Pak Prabowo pesawat terlambat dari Pontianak, seharusnya Pak Prabowo yang melepas Bang Sandi Maghrib dari Kertanegara, tapi tidak jadi," kata politikus Partai Gerindra ini.

Sehingga, kata dia, Sandiaga Uno akan berangkat dari kediaman yang bersangkutan, Jalan Pulo Bangkeng, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ke Jalan Kertanegara, selanjutnya ke Hotel Sultan.

Hal senada juga diungkapkan Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto - Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjuntak. Dahnil mengatakan, hari ini Prabowo Subianto keliling daerah Kalimantan Barat dan Kalimantan Timur.

"Setelah itu nanti kemungkinan akan kembali ke sini dan nonton antara di Hambalang dan di Kertanegara, belum pasti tapi yang jelas Pak Prabowo akan nonton bareng dengan masyarakat memantau, memberikan semangat Bang Sandi bersama masyarakat," kata Dahnil Anzar Simanjuntak di Media Center Prabowo-Sandi Jalan Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, hari ini.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.8551 seconds (0.1#10.140)