Rem Blong, Truk Minyak Sawit Hantam Rumah Warga Bawen Semarang

Rabu, 23 Januari 2019 - 16:40 WIB
Rem Blong, Truk Minyak Sawit Hantam Rumah Warga Bawen Semarang
Truk Mitsubishi Fuso bernopol H 1496 UF ringsek setelah menabrak rumah warga di Merak Mati, Bawen, Kabupaten Semarang, Rabu (23/1/2019). FOTO/SINDOnews/Angga Rosa
A A A
SEMARANG - Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan raya Semarang-Bawen, tepatnya di daerah Merak Mati, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, Rabu (23/1/2019) siang. Truk Mitsubishi Fuso bernopol H 1496 UF menabrak rumah warga yang berada di pinggir jalan raya tersebut.

Diduga, kecelakaan disebabkan rem truk bermuatan minyak kelapa sawit tidak berfungsi alias blong. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Bahkan pengemudi truk Sugiarto (42), warga Tlogosari Wetan RT 10/RW 4 Kota Semarang tidak mengalami luka.

Kanit Laka Unit Lantas Polres Semarang Ipda Wardoyo menjelaskan, kecelakaan tunggal ini bermula ketika truk melaju dari arah Semarang menuju Bawen. Sesampainya di daerah Merak Mati, Bawen tiba-tiba rem truk tidak berfungsi.

"Setelah mengetahui rem blong (tidak berfungsi), sopir langsung banting stir ke kiri. Truk langsung menabrak garasi dan teras rumah yang berada di pinggir jalan hingga terguling," katanya.

Banting stir dilakukan pengemudi untuk menghentikan laju truk. Di samping itu, juga untuk menghindari terjadinya kecelakaan dengan kendaraan bermotor lainnya.

Sementara itu, kecelakaan lalu lintas ini, menyebabkan arus lalu lintas dari arah Semarang menuju Bawen tersendat. Hingga sore ini, bangkai truk belum dievakuasi dari lokasi kejadian.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.0898 seconds (0.1#10.140)