Kalah Taruhan Pilkades, Pria Batang Tega Bacok Istri Pakai Golok

Rabu, 09 Oktober 2019 - 13:40 WIB
Kalah Taruhan Pilkades, Pria Batang Tega Bacok Istri Pakai Golok
Riyanto ditangkap polisi usai membacok istrinya sendiri di Batang, Jawa Tengah, Rabu (9/10/2019). FOTO/iNews/Suryono Sukarno
A A A
BATANG - Unit Reskrim Polsek Tulis, Kabupaten Batang menangkap seorang pria yang membacok istrinya hingga luka parah. Pelaku dibekuk saat akan melarikan diri di jalur pantura Alas Roban, Jawa Tengah, Rabu (9/10/2019) dini hari.

Kejadian bermula saat pelaku bernama Riyanto sedang memotong bambu di belakang rumahnya untuk membuat kandang. Saryuni, istri pelaku datang dan menanyakan motor mereka yang digadaikan pelaku untuk taruhan pemilihan kepala desa (pilkades).

Tak terima dengan pertanyaan istrinya, pelaku yang sebelumnya kalah taruhan pilkades, menganiaya Saryuni menggunakan golok yang digunakan memotong bambu. Meski sudah terkapar, pelaku masih mencoba menggorok leher korban.

Saryuni yang berteriak membuat warga sekitar berdatangan untuk menolong. Melihat banyak orang membantu, pelaku lantas membakar kasur di dalam rumah lalu kabur.

Warga lalu mengevakuasi korban ke rumah sakit untuk mendapat pertolongan. Sementara sejumlah petugas langsung mengejar pelaku dan membekuknya saat hendak menghadang tumpangan di Jalur Pantura, Alas Roban.“Korban minta saya menebus motor yang saya gadaikan untuk taruhan pilkades,” kata Riyanto.

Sementara, Kapolsek Tulis, AKP Gumana mengatakan, usai mendapat laporan dari warga, polisi lalu olah tempat kejadian perkara (TKP). Selang tiga jam, pelaku berhasil ditangkap selanjutnya menjalani menyelidikan dan penyidikan.“Dugaan pelaku mau melarikan diri tapi petugas berhasil menangkapnya,” katanya.

Selain mengamankan tersangka, sebilah golok yang digunakan pelaku untuk membacok korban yang sudah dibuang ke dalam sumur juga berhasil ditemukan. Saat ini, korban masih mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Umum Daerag (RSUD) Kalisari, Kota Batang, Jateng.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.1433 seconds (0.1#10.140)