Hari Batik Nasional, Karyawan Peragaan Busana di Keramaian Gerai

Rabu, 02 Oktober 2019 - 20:16 WIB
Hari Batik Nasional, Karyawan Peragaan Busana di Keramaian Gerai
Sejumlah karyawan memeragakan busana batik beragam motif dalam peringatan Hari Batik Nasional di Gerai Benang Ratu Majapahit, Semarang, Rabu (2/10/2019). FOTO/SINDOnews/Ahmad Antoni
A A A
SEMARANG - Beragam kegiatan digelar dalam menyemarakkan peringatan Hari Batik Nasional 2019 di Kota Semarang, Jawa Tengah, Rabu (2/10/2019). Salah satunya di Gerai Benang Ratu Jalan Majapahit.

Di tempat itu, sejumlah karyawan menggelar fesyen atau peragaan busana batik dengan beragam motif seperti batik kawung, bunga kenanga, parang hingga abstrak. Meski bukan model yang terbiasa berlenggak-lenggok di atas catwalk, mereka tetap tampil luwes berjalan mengelilingi sudut-sudut ruangan display batik di dalam gerai.

Tak ayal, aksi peragaan busana karyawan menjadi daya tarik bagi para pengunjung yang sedang berbelanja di Benang Ratu. “Peragaan busana yang dilakukan karyawan ini dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional. Tujuannya mengajak masyarakat untuk lebih mencintai dan melestarikan batik sebagai warisan budaya Indonesia yang telah diakui UNESCO,” Manajer Benang Ratu Majapahit, Apriana Panca Kartikasari.

Menurutnya, peringatan Hari Batik Nasional juga berdampak pada peningkatan penjualan batik di Benang Ratu sebesar 25 persen. Hal itu karena banyaknya pembeli terutama bagi anak-anak yang menggunakan baju batik pada peringatan hari batik.

“Jadi sebelum hari H itu banyak pembeli yang membeli batik terutama anak-anak untuk dikenakan pada peringatan hari batik yang berlangsung kemarin,” ungkapnya.

Dia menambahkan, beberapa outlet di empat tempat mengalami kenaikan yang signikan dibanding hari biasanya. Banyak masyarakat yang sebelum peringatan hari batik sengaja membeli baju batik.

“Kalau dipresentasekan itu lebih banyak anak-anak dibanding dengan orang dewasa. Mereka sengaja membeli baju batik untuk dikenakan pas pada hari bati nasional,” sebutnya.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1847 seconds (0.1#10.140)