Sinergi PLN dengan Stakeholder Dukung Pembangunan Ekonomi Sleman

Selasa, 01 Oktober 2019 - 22:19 WIB
Sinergi PLN dengan Stakeholder Dukung Pembangunan Ekonomi Sleman
Manager PLN UP3 Yogyakarta Eric Rossi Pryo Nugroho (kiri) bertukar cindrmata dengan Bupati Sleman Sri Purnomo saat kegiatan multi stakeholder gathering di pendapa rumah dinas Bupati Sleman, Selasa (1/10/2019). FOTO/IST
A A A
SLEMAN - PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Yogyakarta menyelenggarakan Multi Stakeholder Gathering di pendapa rumah dinas Bupati Sleman, Selasa (1/10/2019).

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi forum untuk saling bertukar informasi, pengetahuan serta inisiatif dari berbagai stakeholder tentang ketenagalistrikan dan komponen pendukungnya di Sleman sekaligus mensinergikan informasi pelayanan dan pembangunan ketenagalistrikan yang berintegrasi.

“Kami harap masing-masing pihak dapat memberikan kontribusi positifnya untuk mencapai tujuan yang diinginkan yaitu sinergi antar stakeholder guna mendukung pertumbuhan ekonomi khususnya di kabupaten Sleman,” kata Manager PLN UP3 Yogyakarta Eric Rossi Pryo Nugroho dalam pres rilis yang diterima SINDOnews, Selasa (1/9/2019) malam.

Eric menjelaskan PLN selalu berusaha memberikan informasi dan layanan terbaik untuk memenuhi kebutuhan listrik pelanggan dan masyarakat. Untuk itu dirinya berharap para peserta forum dapat menyampaikan umpan balik terhadap pelayanan PLN sehingga PLN dapat memberikan yang terbaik kepada pelanggan dengan menjaga kualitas layanan dan keandalan.

“Saat ini pertumbuhan industri sedang berkembang di DIY khususnya Sleman dan sekitarnya. Sinergi antara PLN, pemerintah sebagai regulator dan para investor/pengusaha dalam menggerakkan roda perekonomian diharapkan dapat memberikan manfaat yang baik bagi pertumbuhan ekonomi,” paparnya.

Erik juga menyampaikan jika kondisi kelistrikan di DIY secara umum normal. Untuk kecukupan daya yaitu 250 MW, besaran ini setara dengan 30 mall atau 12 buah bandara sebesar Yogyakarta International Airport (YIA).

“Untuk itu, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi forum untuk saling bertukar informasi, pengetahuan serta inisiatif dari berbagai pihak terkait ketenagalistrikan dan komponen pendukungnya di Sleman,” harapnya.

Sementara itu Bupati Sleman Sri Purnomo mengatakan, di era keterbukaan seperti saat ini dirinya berharap PLN mau mendengarkan masukan dari para pelanggan di Sleman, sehingga jika ada kendala akan mendapatkan solusi. Termasuk kepada investor yang akan berinvestasi di Sleman dihimbau membangun di sekitar gardu induk agar tidak terjadi keluhan tegangan drop atau tidak standard.

“Selain tingkat potensi gangguannya rendah. Jika ada gangguan untuk penanganan juga dapat lebih cepat,” paparnya.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1236 seconds (0.1#10.140)