GSrek Wadah Komunitas Motor Adventure

Sabtu, 28 September 2019 - 11:00 WIB
GSrek Wadah Komunitas Motor Adventure
GSrek Wadah Komunitas Motor Adventure. Foto/iNews/Eddie Prayitno
A A A
KENDAL - Ratusan penggemar sepeda motor khusus petualangan atau adventure berkumpul di Kendal. Motor jenis trail adventure ini datang dari seluruh Indonesia untuk bertukar pengalaman saat melakukan perjalanan. Tidak dibatasi merek motor, komunitas ini ingin mengenalkan alam Indonesia ke dunia luar melalui petualangannya.

Ratusan penggemar motor adventure ini datang dari Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur dan Bali. Mereka berkumpul di kedai kopi di Kendal untuk bertukar pengalaman dan berpetualang bersama. Jenis motor adventure ini tidak dibatasi merek yang terpenting motor di atas 300 cc dan suka bertualang mengeksplore alam Indonesia.

Selain berkumpul dan berbagi pengalaman saat berpetualang dengan sepeda motornya, ratusan penggemar motor adventure ini menghadiri deklarasi komunitas GSrek chapter Jawa Tengah. GSrek Chapter Jawa Tengah ini dibentuk untuk berkumpulnya penggemar motor adventure yang ada di Jawa Tengah.

Meski belum banyak yang tergabung, menurut ketua GSrek Chapter Jawa Tengah, Andi Wardana kiprahnya sudah banyak. Ke depan, pencinta motor petualangan bisa ikut bergabung dan bersama-sama mengekplore alam Indonesa. "Namun untuk bergabung dalam wadah ini dibatasi minimal motor yang digunakan adalah jenis adventure dan berkapasitas mesin diatas 300 cc," Andi Wardana.

Sementara Ketua GSrek Indonesia, Rudi Bramanusa Rusman Hadi mengatakan terbentuknya Chapter Jawa Tengah semakin menambah wadah bagi penggemar motor petualang yang sudah ada. "Saat ini GSrek sudah berdiri di Jakarta, Bali, Jawa Barat dan Jawa Timur," Rudi Bramanusa Rusman Hadi.

Penggemar motor adventure ini dijadwalkan akan melakukan perjalanan ke Kalimantan, menjelajahi pesona alam Indonesia. Deklarasi GSrek Chapter Jawa Tengah juga dihadiri pembina GSrek Indonesia yang juga mantan kapolri Jendral Purnawirawan Rusman Hadi.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8056 seconds (0.1#10.140)