Daging Kerbau Impor Asal Brazil Segera Banjiri Indonesia

Rabu, 14 Agustus 2019 - 23:00 WIB
Daging Kerbau Impor Asal Brazil Segera Banjiri Indonesia
Keran impor daging kerbau asal Brazil akan dibuka dengan kuota 50 ribu ton. Foto/Ilustrasi
A A A
JAKARTA - Indonesia akan dibanjiri danging kerbau impor asal Brazil. Menteri Perdagangan (Mendag) Enggartiasto Lukita mengungkapkan, keran impor daging kerbau asal Brazil akan dibuka setelah mendapatkan persetujuan melalui rapat koordinasi yang dipimpin oleh Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Darmin Nasution. Diterangkan kuota daging kerbau asal Brazil sebanyak 50 ribu ton bakal membanjiri pasar Indonesia.

"Karena dalam Rakor Menko sudah ditetapkan impor kuotanya 50 ribu ton dari Brazil, dimana 30 ribu ton kepada Bulog, 10 ribu ton pada PPI, 10 ribu ton ke Berdikari (Persero). Ini sudah ditetapkan rakor," ujar Mendag Enggar di Tangerang, Rabu (14/8/2019).

Lebih lanjut, Ia menerangkan dari total kuota 50 ribu ton tersebut bakal dilakukan secara bertahap hingga akhir tahun 2019. "Izin sudah ditetapkan sampai akhir tahun, oleh karena itu saya sudah berikan penugasan kepada Menteri BUMN agar menugaskan kepada tiga BUMN untuk impor (50 ribu ton daging kerbau asal Brazil)," jelasnya.

Menurutnya, pemilihan daging kerbau asal Brazil dikarenakan kualitasnya yang baik serta dengan harga terjangkau. "Brazil meminta dan bagus saja, supaya kita jangan dari satu negara saja. Kalau kita hanya tergantung sama Australia nanti didikte sama mereka," jelasnya.

Sebelumnya PT Berdikari (Persero) menerangkan, apabila lancar maka September sudah mulai masuk daging kerbau asal Brazil dengan kuota 10 ribu ton. Sama halnya dengan penugasan impor daging kerbau tahun lalu, ada tiga BUMN yang ditunjuk yakni PT Berdikari, Perum Bulog, dan PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI).

Impor daging sapi diyakini sebagai upaya untuk meredam isu kekalahan Indonesia atas gugatan yang diajukan pemerintah Brazil ke Organisasi Perdagangan Dunia (WTO). Persoalan utamanya kala itu ialah karena tidak membuka keran impor ayam.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4177 seconds (0.1#10.140)