Dukung YIA, MSA Kargo Miliki Logistics Center di Yogyakarta

Jum'at, 09 Agustus 2019 - 23:20 WIB
Dukung YIA, MSA Kargo Miliki Logistics Center di Yogyakarta
Direksi MSA Kargo saat peresmian MSA Kargo Logistics Center Yogyakarta.FOTO/IST
A A A
BANTUL - Yogyakarta International Airport (YIA) di Kulonprogo ternyata membawa magnet bagi industri kargo untuk mengembangkan bisnisnya. Tak terkecuali MSA Kargo yang terus melirik Yogyakarta dengan membuka gudang logistics center.

Pemilihan lokasi bangunan pun dibuat strategis. Lokasi MSA Kargo Logistics Center ini berada di Jalur Lingkar Selatan, tepatnya di Jalan Brawijaya, Dusun Gonjen, Tamantirto, Kasihan, Bantul.

Chairman MSA Kargo, Monang Sianipar mengatakan, pembangunan bandara YIA memang menjadi perhatian MSA Kargo. Dengan menekankan filosofi the trade follow the ship, perdagangan selalu tergantung transformasi. Selain itu juga sangat penting menekankan pentingnya melihat ke depan (remember the future).

"Adanya gudang center ini akan membantu berkembang transformasi barang ke berbagai tempat tujuan," terangnya saat peresmian MSA Kargo Logistics Center di Bantul, Jumat (9/8/2019).

Dijelaskannya dengan gudang di Yogyakarta ini sangat membantu industri manufaktur, baik perajin maupun produsen barang yang hendak mengirim barang ke luar negeri. Mereka kata dia, tidak perlu lagi membawa barang yang hendak di ekspor ke luar negeri, keluar dari Yogyakarta.

"Ini membuat ongkos pengiriman barang lebih rendah, karena tidak perlu di bawa keluar Yogya, misalnya ke Denpasar, di Bali," katanya.

Menurutnya, potensi ekspor impor di Yogyakarta cukup potensial. Hal ini terutama pada handicraft, furnitur, hingga tekstil. Dengan hal ini MSA Kargo berusaha menjadi jembatan mempermudah ekspor impor barang. Ditambah lagi pengalaman MSA Kargo bekerjasama dengan perusahaan-perusahaan multi nasional yang mengedepankan sistem mutu dalam industri transportasi.

"Kami ingin membuat hotel barang dan membuat quality system sebagai garansi atas produk utama dengan mengutamakan kenyamanan, yakni safety dan security sistem," tandasnya.

Sejak tahun 1999, MSA Kargo telah mendapat Sertifikasi Kompentensi ISO 9902 yang dikeluarkan oleh Sucofindo International Certification Services. Dengan modal ini, MSA Kargo diharapkan menjadi sebuah perusahaan logistics terdepan yang selalu mengutamakan kenyamanan yaitu safety dan security
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.8998 seconds (0.1#10.140)