Mayat Lelaki Tanpa Busana Mengapung di Sungai Sraten Semarang

Rabu, 16 Januari 2019 - 13:13 WIB
Mayat Lelaki Tanpa Busana Mengapung di Sungai Sraten Semarang
Polisi dan relawan saat mengevakuasi mayat lelakai tanpa identitas yang ditemukan di aliran Sungai Sraten, tepatnya di daerah Bulak Roworagem, Desa Rowosari, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang, Rabu (16/1/2019). FOTO/IST
A A A
SEMARANG - Warga Desa Rowosari, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang digemparkan oleh penemuan sesosok mayat lelaki tanpa pakaian di aliran Sungai Sraten, tepatnya di daerah Bulak Rowo, Rowo Ragem, Rawa Pening, Selasa (15/1/2019) pukul 18.00 WIB. Saat ditemukan mayat tersebut dalam posisi telungkup di tumpukan ranting.

Sekretaris Desa (Sekdes) Rowosari Anggivan Ikhsal (25) menjelaskan, mayat tersebut ditemukan oleh Arif Sartono (30), warga Dusun Rejosari Kidul, Desa Rowosari. Saat itu, Arif sedang dalam perjalan pulang ke rumah dari setelah bekerja di sawah.

"Dalam perjalanan pulang dari sawah, Pak Arif melihat ada sesosok mayat di aliran sungai bercampur dengan sampah dan ranting. Kemudian melapor ke perangkat desa dan mengajak warga untuk memastikan apakah yang dilihatnya benar mayat orang atau bukan. Setelah dicek ternyata benar, mayat laki-laki yang sudah tidak berbusana," katanya, Rabu (16/1/2019).

Selanjutnya, Anggivan bersama warga melaporkan penemuan mayat tanpa identitas itu, ke Polsek Tuntang. Mendapatkan laporan tersebut, sejumlah polisi langsung mendatangai lokasi kejadian.

Setelah melakukan pemeriksaan, polisi dan warga memutuskan untuk mengevakuasi mayat tersebut pada Rabu (16/1/2019) pagi. Evakuasi tidak bisa dilakukan pada malam hari karena posisi mayat sulit dijangkau dan gelap.

"Evakuasi dimulai tadi pukul 07.00 WIB dan selesai sekitar pukul 09.30 WIB. Kemudian, oleh petugas kepolisian mayat itu dibawa ke RSUD Ambarawa untuk diautopsi. Namun hingga saat ini, mayat tersebut belum diketahui identitasnya," kata Anggivan.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.5094 seconds (0.1#10.140)