Google Asisten Kini Bisa Membaca dan Membalas Pesan WhatsApp

Minggu, 04 Agustus 2019 - 07:59 WIB
Google Asisten Kini Bisa Membaca dan Membalas Pesan WhatsApp
Google Asisten memperkaya kemampuannya dengan membaca dan membalas pesan WhatsApp. Foto/IST
A A A
MOUNTAIN VIEW - Google Assistant memiliki kemampuan yang terus meningkat dari hari ke hari, tapi sebagian besar populasi global mengeluh tidak menemukan banyak kegunaan kecuali sesekali. Nah Google kini menambahkan satu alasan kuat bagi mereka untuk mempertimbangkan kembali penilaian negatif tersebut.

Laman GSM Arena melaporkan, Google Asisten sekarang dapat membaca dan membalas WhatsApp, Telegram, dan Slack. Kemampuan kecerdasan buatan (AI) Google yang baru itu ditemukan oleh laman Android Police.

Fitur baru tidak hanya akan membuat Asisten mampu membacakan pesan WhatsApp, Slack, Telegram tapi juga memungkinkan pengguna untuk membalasnya dengan mendikte aplikasi.

Kabar baiknya, sumber informasi tidak mengatakan jika fitur ini dibatasi untuk konsumen AS saja. Dalam praktiknya, ketika fitur digunakan pada smartphone di India, ternyata kemampuan itu tak berfungsi. Tentu hal itu jadi gambaran fitur Google AI itu juga belum berlaku di Indonesia.

Google Asisten sejauh ini dapat membaca atau membalas pesan SMS dari aplikasi Pesan atau Hangouts selama beberapa waktu. Tetapi fitur ini bisa menjadi masalah besar bagi banyak orang karena basis pengguna aplikasi (WhatsApp) ini besar.

Jika Anda ingin mencoba fitur ini, cukup mulai dengan perintah "baca pesan saya". Setelah Asisten diizinkan untuk membaca pesan, pertama-tama akan muncul sembulan pesan terbaru di layar dan mulai membacanya.

Kemudian Google Asisten memungkinkan pengguna mengirim balasan dan pemberitahuan untuk pesan tertentu itu hilang. Proses ini berlangsung untuk seluruh tumpukan pesan yang ada di baris pemberitahuan Anda.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8954 seconds (0.1#10.140)