Atlet Peraih Medali di ASG XI Dijanjikan Bonus Beasiswa

Rabu, 17 Juli 2019 - 23:49 WIB
Atlet Peraih Medali di ASG XI Dijanjikan Bonus Beasiswa
Ganjar Pranowo dan Hendrar Prihadi saat prosesi penerimaan obor api ASEAN School Games XI di depan gedung Lawang Sewu, Semarang, Rabu (17/7/2019). FOTO/SINDOnews/Ahmad Antoni
A A A
SEMARANG - Kementerian Pemuda dan Olahraga menjanjikan bonus berupa beasiswa kepada para atlet yang meraih medali dalam perhelatan ASEAN Schools Games (ASG) XI 2019 yang berlangsung pada 17-25 Juli di Semarang, Jawa Tengah.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mengungkapkan bahwa bonus beasiswa telah disiapkan untuk memacu atlet meraih prestasi dalam setiap cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan di ajang olah raga antar pelajar se ASEAN tersebut.

“Kalau target juara umum terpenuhi, kami sudah minta kepada jajaran Kemenpora untuk memberikan apresiasi. Karena ini levelnya pelajar, tidak seperti senior, bonusnya berupa beasiswa,” tegas Imam di Semarang, kemarin. (Baca Juga: Bawa Obor ASG XI, Gubernur Jateng Gowes-Walikota Semarang Berlari
Selain itu, pihaknya akan memantau atlet yang berprestasi di ajang ASG 2019, guna mengikuti kejuaraan dunia. Menurutnya, pada ajang olah raga pelajar ini merupakan titik awal menjadi atlet andal. Oleh sebab itu, juara ASG ini bukan tujuan utama bagi atlet. “Ini merupakan awal. Karena tujuan besarnya, kelak bisa menjadi juara di SEA Games, bahkan Olimpiade,” tandanya.

Menpora juga menekankan kepada 183 atlet yang bertanding di 9 cabor untuk mengedepankan sportifitas, bukan semata-mata untuk kemenangan. “Harus yakin kita jadi tuan rumah berikan yang terbaik. Bukan berarti juara dengan segala cara, harus menang dengan fair play, dengan jujur, dengan sportif, junjung perasudaraan antarpelajar,” pintanya.

Sementara itu, Asisten Deputi Pembibitan dan IPTEK Olahraga Kemenpora, Washinton menyatakan bahwa Indonesia menargetkan menjadi juara umum dalam ASG 2019. Target itu dinilai realistis karena Indonesia dalam hal ini Kota Semarang bertindak sebagai tuan rumah. Tentunya dukungan suporter akan menjadi motivasi bagi para atlet.

“Kontingan Indonesia ditargetkan memperoleh 38-40 medali emas. Jumlah target medali tersebut, lebih banyak yang diperoleh Indonesia tahun 2018 lalu, di Selangor Malaysia yang menjadi runner up, dengan mengumpulkan 31 medali emas,” sebut Washinton.

“Kalau berhasil capai target itu, berdasarkan analisis Indonesia bisa juara umum. Tahun lalu juara umumnya dipegang Malaysia. Selama ini Indonesia mengandalkan dari cabor renang dan atletik,” ungkapnya.

Dia menambahkan, dari cabor renang ini menargetkan memperoleh 18 medali emas. Untuk cabor atletik target memperoleh 8 medali emas. “Target ini sama dengan jumlah tahun lalu. Sementara untuk venue untuk penyelenggaraan ASG sudah cukup memadai, yang penting bersih dan nyaman untuk para atlet dan penonton,” terang dia.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8466 seconds (0.1#10.140)