Perindo Layak Dapat Jatah Menteri di Kabinet Jokowi

Minggu, 30 Juni 2019 - 01:12 WIB
Perindo Layak  Dapat Jatah Menteri di Kabinet Jokowi
Analis Komunikasi Politik, Hendri Satrio mengatakan Partai Perindo memiliki peluang mendapatkan jatah kursi dari presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Partai Perindo memiliki peluang mendapatkan jatah kursi dari presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi). Hal ini disampaikan oleh analis komunikasi politik, Hendri Satrio. Menurutnya Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo memiliki jaringan yang cukup luas.

"Peluang Perindo mendapatkan kursi juga cukup besar menurut saya. Mengingat jaringan yang dimiliki oleh Hary Tanoe, baik lokal maupun internasional," ujar Hendri dalam diskusi Polemik MNC Trijaya Network bertajuk Endgame Peta Politik Pascaputusan MK, di dConsulate Resto, Jakarta Pusat, Sabtu (29/6/2019).

Selain Perindo, kata Hendri, partai koalisi di kubu Jokowi-Maruf juga memiliki kesempatan yang besar mendapatkan jatah menteri. "PDIP itu pasti dapat. Belum lagi Nahdlatul Ulama, jadi partai politik (parpol) selain PDIP menurut saya yang berpeluang itu PKB, Golkar atau NasDem. Kemudian, PPP, Hanura, PSI, Perindo itu akan mendapatkan kursi," jelasnya.

Hendri menambahkan, parpol lain juga perlu unjuk gigi, termasuk parpol dari pecahan koalisi Prabowo-Sandi. Namun, semua keputusan kembali kepada Jokowi.

"Partai-partai lain kan harus bisa menunjukkan giginya juga, mengapa mereka perlu menjadi bagian dari pemerintahan Jokowi secara aktif," tuturnya.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.0963 seconds (0.1#10.140)