Satu Korban Pantai Baru Ditemukan Mengambang di Pantai Trisik

Sabtu, 22 Juni 2019 - 21:58 WIB
Satu Korban Pantai Baru Ditemukan Mengambang di Pantai Trisik
antan striker Persis Solo, Ferry Anto Eko Saputro. Foto/Instragram Pasoepati
A A A
KULONPROGO - Korban keganasan gelombang pasang Pantai Baru Bantul ditemukan. Freya Fajrina Dwi Saputri, satu dari dua korban tenggelam di Pantai Baru, Srandakan, Bantul, ini ditemukan mengambang di Pantai Trisik, Galur, Kulonprogo, pagi tadi (22/6/2019)

Koordinator Satlinmas Rescue Istimewa (SRI) wilayah V, Aris Widyatmoko mengatakan, jasad Freya ditemukan dalam penyisiran yang dilakukan tim SAR. setelah dilakukan evakuasi, kemudian keluarga korban berhasil mengidentifikasi korban sehingga semakin meyakinkan korban merupakan Putri Ferry Anto Eko Saputro yang hingga kini belum ditemukan.

”Jenazah langsung dimandikan dikafani dan diantarkan ke rumah duka di Kartasura, Sukoharjo," terangnya kepada wartawan, Sabtu (22/6/2019). (Baca Juga: Eks Pemain Persis Solo dan Anak Hilang Terseret Ombak Pantai Baru Bantul
Setelah satu korban ditemukan, Tim SAR dengan dibantu nelayan serta petugas TNI-Polri masih berusaha menyisir pantai untuk mencari korban lainnya, Ferry Anto. Sedikitnya 80 personel terlibat dalam pencarian mantan pemain PSS Sleman serta Persis Solo ini. "Namun ombak tinggi menjadi kendala dalam pencarian," tandasnya.

Salah satu kerabat korban,Desi Arisanti mengaku yakin karena wajah Freya masih utuh. Diapun berharap, Ferry Anto juga segera ditemukan."Mudah-mudan segera ditemukan," ucapnya.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8732 seconds (0.1#10.140)