Masyarakat Diminta Tak Khawatir, Negara Mampu Selesaikan Sengketa Pemilu

Kamis, 20 Juni 2019 - 08:45 WIB
Masyarakat Diminta Tak Khawatir, Negara Mampu Selesaikan Sengketa Pemilu
Masyarakat Diminta Tak Khawatir, Negara Mampu Selesaikan Sengketa Pemilu. Ilustrasi
A A A
SEMARANG - Juru Bicara Badan Intelijen Negara (BIN), Wawan Hari Purwanto mengungkapkan bahwa Indonesia saat ini masuk 10 besar negara teraman di dunia. Oleh sebab itu, pihaknya berharap masyarakat tidak usah khawatir dalam menyikapi perkembangan saat ini, karena negara sudah berpengalaman dalam menyelesaikan permasalahan atau sengketa dalam tiap tahapan Pemilu 2019.

“Perbedaan jangan terlalu diperdebatkan, justru hal tersebut akan menambah kekayaan pengetahuan dan sesuai dengan asas Bhineka Tunggal Ika," kata Wawan di sela menghadiri acara PWNU Jateng di Hotel Po Semarang, Rabu (19/6/2019).

Dia menegaskan, ulama tidak bisa dipisahkan dalam membangun keutuhan NKRI. Dicontohkan, soal adanya ulama yang pernah menjadi Presiden dan kini menjadi Wapres, seperti Maruf Amin, kendati masih dalam proses sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Indonesia yang susah dihilangkan itu masalah keyakinan, maka dari itu jangan memaksakan keyakinan yang belum sesuai sama dengan orang lain. Indonesia merupakan negara yang disegani oleh negara-negara lain, karena banyak ilmuwan di luar negeri ternyata mayoritas penduduk asli Indonesia," tegasnya.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9306 seconds (0.1#10.140)