Kikis Lemak Opor Lebaran, Prajurit Kodam Diponegoro Gowes Bersama

Jum'at, 14 Juni 2019 - 14:25 WIB
Kikis Lemak Opor Lebaran, Prajurit Kodam Diponegoro Gowes Bersama
Ratusan prajurit TNI Kodam IV/Diponegoro menggelar gowes bersama untuk menjaga kebugaran tubuh dengan menempuh jarak sekira 30 kilometer. FOTO/IST
A A A
SEMARANG - Ratusan prajurit TNI Kodam IV/Diponegoro menggelar gowes bersama untuk menjaga kebugaran tubuh dengan menempuh jarak sekitar 30 kilometer. Selain menjaga kesehatan sekaligus mengikis lemak apalagi usai mengonsumsi beragam makanan khas Lebaran.

Gowes yang dipimpin Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa, juga diikuti oleh Irdam, Danrem 073/Mkt, Kapok Sahli, para Staf Ahli, Asisten dan Kabalakdan IV/Diponegoro. Mereka mengambil rute Yonkav 2/TC–Banyubiru– Muncul–Tuntang–Ambarawa – Yonkav 2/TC.

Olahraga itu dinilai sangat baik untuk mengendalikan berat badan, agar tidak obesitas dan mengurangi risiko penyakit jantung, kanker, dan diabetes. Terlebih setelah sebulan menjalankan ibadah puasa yang diikuti dengan mengkonsumsi makanan berlemak kala Hari Raya Idul Fitri.

Kapendam IV/Diponegoro Kolonel Arh Zaenudin, yang ikut gowes menuturkan, selain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran badan, olahraga ini juga sebagai sarana rekreasi alam bagi para prajurit. Termasuk ajang untuk menjalin tali silahturahmi dan memperkuat rasa kekeluargaan serta kebersamaan baik sesama anggota TNI maupun dengan masyarakat sekitar.

"Kita kembalikan kondisi fisik prajurit agar memiliki fisik yang prima setelah sebulan berpuasa dan kita hilangkan lemak tak jenuh akibat dari konsumsi opor, rendang, mete dan makanan berlemak lainnya saat Lebaran kemarin," katanya sedikit bercanda, Jumat (14/6/2019).

Kegiatan itu tak hanya diikuti prajurit TNI, tetapi sejumlah klub gowes masyarakat sekitar Kabupaten Semarang dan Kota Salatiga turut andil menggowes sepeda masing-masing.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.1425 seconds (0.1#10.140)