Menikmati Keindahan Alam di Lereng Gunung Prau Batang

Rabu, 12 Juni 2019 - 16:23 WIB
Menikmati Keindahan Alam di Lereng Gunung Prau Batang
Pengunjung sedang bermain air di sungai Desa Sangubanyu, Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, Rabu (12/6/2019). FOTO/iNews/EDDIE PRAYITNO
A A A
BATANG - Bosan dengan wisata pantai ataupun taman bunga? coba berkunjung ke objek wisata alam di Lereng Gunung Prau Batang. Wisata alam di Desa Sangubanyu, Kecamatan Bawang ini menawarkan wisata alam yang berbeda. Ada kolam air panas, ada juga sungai dengan bebatuan alam yang indah dan air yang jernih. Bagi yang suka tantangan bisa mengendarai motor ATV melewati jalan berlumpur dengan udara yang sejuk.

Masuk ke objek wisata alam Desa Sangubanyu, Kecamatan Bawang, Kabupaten Batang, pengunjung sudah disuguhi indahnya pemandangan bukit dan Gunung Prau di perbatasan Kendal-Batang. Jembatan kayu yang melintang di sungai menjadi titik awal pengunjung menikmati keindahan dan sejuknya udara di lereng Gunung Prau ini.

Objek wisata alam ini selain menawarkan keindahan alam juga menyediakan kolam air panas. Pengunjung bisa menikmati dan berendam air panas yang mengalir ke sungai. Air panas dari lereng Gunung Prau ini banyak dimanfaatkan pengunjung untuk terapi kesehatan.

Tidak hanya kolam air panas yang menjadi daya tarik objek wisata alam ini, sungai dengan bebatuan alam juga bisa dinikmati pengunjung. Mereka yang ingin bermain air jernih bisa berenang dan berendam di sungai.

Menikmati Keindahan Alam di Lereng Gunung Prau Batang


Yang tidak kalah menarik adalah kerajinan hasil kreasi warga sekitar yang dijajakan di tempat wisata. Kerajinan dari kayu menarik perhatian pengunjung untuk membawanya sebagai cinderamata.

"Saya sengaja kemarin untuk mencari kerajinan tangan sambil menikmati keindahan pemandangan bukit dan pegunungan di selatan Batang," kata salah satu pengunjung, Wamidah, Rabu (12/6/2019).

Selain pemandangan alam dan wisata air, di objek wisata ini pengunjung yang ingin menikmati wahana permainan juga disiapkan. Pengelola menyediakan wahana permainan perahu di kolam yang jernih dan permainan ATV. Permainan disajikan khusus untuk anak-anak yang ingin bermain sambil belajar.

Hanya dengan tiket masuk Rp3.000, pengunjung dapat menikmati taman dan santai di gazebo yang sudah disiapkan. Sedangkan untuk menikmati permainan air seperti perahu dan ATV, pengunjung hanya membayar Rp10.000 sekali naik.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2689 seconds (0.1#10.140)