Pemilik Tidur, Pencuri Sikat HP yang Sedang Di-cas di Stasiun Tawang

Selasa, 11 Juni 2019 - 19:15 WIB
Pemilik Tidur, Pencuri Sikat HP yang Sedang Di-cas di Stasiun Tawang
Polsuska saat mengamankan pelaku pencurian HP di Stasiun Tawang Semarang, Selasa (11/6/2019). FOTO/IST
A A A
SEMARANG - Tim Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska) PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 4 Semarang berhasil mengamankan pencuri HP di Stasiun Semarang Tawang, Selasa (11/6/2019).

Kronologi penangkapan berawal dari petugas Polsuska Stasiun Semarang Tawang mendapatkan laporan dari penumpang KA Ambarawa Ekspres tujuan Surabaya Pasar Turi, Herlinda Effendi yang kehilangan HP saat mengisi baterai di hall Stasiun Semarang Tawang.

Herlinda merupakan penumpang dari Jakarta yang melanjutkan perjalanan menuju Stasiun Surabaya Pasar Turi dengan KA Ambarawa Ekspres setelah mengakhiri perjalanan di Stasiun Semarang Tawang dengan menggunakan KA Argo Sindoro Lebaran.

"Pada saat menunggu di Stasiun Semarang Tawang Herlinda sempat tertidur sesaat, dan ketika terbangun menyadari HP yang telah di-charge sudah tidak berada di tempatnya. Menyadari hal tersebut, korban langsung segera melapor ke petugas Polsuska," kata Manajer Humas PT KAI Daop 4, Krisbiyantoro, Selasa (11/6/2019)

Petugas Polsuska yang mendapati laporan tersebut langsung bertindak cepat. Dengan sigap, petugas Polsuska langsung melihat rekaman CCTV yang memantau kondisi Stasiun Semarang Tawang.

"Dari rekaman CCTV, didapati bahwa pelaku terlihat mengambil HP milik korban yang sedang dicharge di hall Stasiun Semarang Tawang yang kemudian naik KA Sembrani Tambahan menuju Stasiun Surabaya Pasar Turi. Setelah melihat dan memastikan dari rekaman CCTV, langsung berkoordinasi dengan petugas Polsuska yang sedang mengawal perjalanan KA Sembrani Tambahan tersebut untuk mencari pelaku yang dimaksud," katanya.

Pelaku pencurian HP berinisial MW akhirnya diamankan di atas KA Sembrani Tambahan. Pelaku selanjutnya diturunkan di Stasiun Cepu dan dibawa kembali ke Stasiun Semarang Tawang dengan KA Sembrani Lebaran relasi Surabaya Pasar Turi-Gambir untuk diserahkan ke Polsek Semarang Utara.

Krisbiyantoro menghimbau kepada seluruh penumpang yang akan bepergian menggunakan kereta api, untuk berhati-hati dan selalu waspada dalam menjaga keamanan dan keselamatan diri sendiri maupun barang bawaannya.

"Kami seluruh petugas kereta api khususnya di wilayah Daop 4 Semarang selalu siap melayani penumpang KA dalam bepergian. Faktor keselamatan dan keamanan penumpang menjadi prioritas utama dalam melayani penumpang. Di area stasiun dan di dalam kereta, kami sudah melengkapinya dengan kamera CCTV yang membantu pantauan keadaan stasiun dan kereta selama 24 jam nonstop," katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.3376 seconds (0.1#10.140)