Antisipasi Kemacetan, Rest Area Ruas Tol Solo-Semarang Ditutup

Sabtu, 08 Juni 2019 - 13:29 WIB
Antisipasi Kemacetan, Rest Area Ruas Tol Solo-Semarang Ditutup
Kendaraan pemudik saat melintas di ruas tol Solo-Semarang menuju arah Jakarta, Sabtu (8/6/2019). Foto /SINDOnews/Ahmad Antoni
A A A
SEMARANG - PT Trans Marga Jawa Tengah (TMJ) melakukan penutupan rest area lebih cepat guna mmengantisipasi kemacetan di ruas tol Solo-Semarang.

Hal itu karena kemacetan parah yang terjadi di ruas tol Solo-Semarang salah satunya diakibatkan rest area yang sudah tidak mampu menampung kendaraan pemudik.

"Sebagai antisipasinya, kami menutup rest area lebih cepat. Karena kemarin kemacetan akibat rest area yang sudah tidak mampu menampung kendaraan," ungkap Direktur Utama (Dirut) PT TMJ, David Wijayanto, Sabtu (8/6/2019).

Menurutnya, penutupan lebih cepat ini dilakukan agar rest area tidak overload seperti yang terjadi pada Jumat (7/6/2019) malam. Apalagi kondisi tersebut diperparah banyaknya pengguna kendaraan yang nekat masuk ke rest area.

"Kemarin (7/6) itu kan banyak pengguna kendaraan yang mau masuk ke rest area. Jadi nanti kami siapkan penutupan lebih cepat," pungkasnya.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2555 seconds (0.1#10.140)