Hazard Diperkenalkan Madrid Kamis Depan, Samai Rekor Pembelian Bale

Sabtu, 08 Juni 2019 - 12:15 WIB
Hazard Diperkenalkan Madrid Kamis Depan, Samai Rekor Pembelian Bale
Eden Hazard resmi bergabung dengan raksasa Spanyol Real Madrid, Jumat (7/6/2019), dengan masa kontrak lima tahun/Foto/REUTERS
A A A
MADRID - Mantan bintang Chelsea Eden Hazard resmi bergabung dengan raksasa Spanyol Real Madrid, Jumat (7/6/2019). Hazard dikontrak selama lima tahun dengan biaya transfer 100 juta euro (Rp1,6 triliun), yang menyamai rekor pembelian Gareth Bale.

Madrid tidak mengungkapkan biaya itu secara terbuka, namun laporan media Spanyol mengatakan dana yang digelontorkan Madrid adalah harga yang sama yang dikeluarkan untuk Bale ketika dia bergabung dari Tottenham Hotspur pada 2013. Itu jumlah yang mengejutkan mengingat Hazard akan menjadi agen bebas pada Juni 2020.

"Real Madrid dan Chelsea telah menyetujui transfer untuk pemain Eden Hazard," kata klub Spanyol itu dalam pernyataan resminya. "Pemain akan diikat klub untuk lima musim ke depan, hingga 30 Juni 2024."

Bintang Belgia itu akan secara resmi dipresentasikan di stadion Santiago Bernabeu, Kamis (13/6/2019) depan, setelah menyelesaikan pemeriksaan medis.

Hazard meninggalkan Chelsea setelah membawa klub London barat tersebut merebut gelar Liga Europa 2018/2019, mencetak dua gol dalam kemenangan 4-1 atas rival Arsenal di final bulan lalu di Baku, Azerbaijan.

Pemain 28 tahun itu bergabung dengan Chelsea dari Lille pada 2012 dengan nilai transfer 32 juta pounds (Rp581 miliar) dan memenangkan Liga Europa di musim pertamanya. Dia juga memenangkan gelar Liga Premier pada 2015 dan pada 2017 serta satu Piala Liga dan Piala FA.

Dia mencetak 16 gol dan menciptakan 15 gol lagi di Liga Primer musim ini saat Chelsea berada di urutan ketiga dalam klasemen. (Baca juga: Eden Hazard Galactico Pertama Madrid dalam 6 Tahun).

Hazard, yang menjadi penjualan Chelsea termahal, menyatakan rasa terima kasihnya kepada klub di mana dia telah menghabiskan tujuh tahun terakhir seraya mengakui bahwa dia selalu ingin bermain untuk Madrid.

"Kepada teman-teman dan keluarga Chelsea saya: Anda sekarang tahu bahwa saya akan bergabung dengan Real Madrid. Bukan rahasia lagi bahwa itu adalah impian saya untuk bermain untuk mereka sejak saya masih kecil, hanya mencetak gol pertama saya," tulis Hazard di akun Facebook resminya.

Hazard menjadi Galactico terakhir sejak pemain Kolombia James Rodriguez bergabung pada 2014. Dia menjadi penandatanganan besar ketiga Madrid musim ini setelah bek Brasil Eder Militao dari Porto dengan harga transfer 50 juta euro dan striker Serbia Luka Jovic dari Eintracht Frankfurt dengan harga 60 juta euro.

Penyerang Brasil Rodrygo juga akan bergabung dengan Madrid musim depan setelah menyetujui transfer 45 juta euro dari Santos tahun lalu. Madrid berusaha untuk membangun kembali skuat mereka setelah kampanye yang memalukan di semua lini di mana mereka berakhir tanpa trofi, memecat dua pelatih dan finis dengan selisih 19 poin dari juara La Liga Barcelona.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.2861 seconds (0.1#10.140)