Rest Area KM 391 Tol Batang-Semarang Dipenuhi Pemudik

Kamis, 30 Mei 2019 - 21:04 WIB
Rest Area KM 391 Tol Batang-Semarang Dipenuhi Pemudik
Kapolres Kendal AKBP Hamka Mappaita turun langsung mengatur kendaraan yang hendak masuk dan keluar rest area untuk mengantisipasi kecelakaan. FOTO/iNews/EDDIE PRAYITNO
A A A
KENDAL - Rest area di jalan tol Batang-Semarang KM 391, Desa Wungurejo, Kecamatan Ringinarum, Kendal pada H-6 Lebaran mulai dipadati kendaraan dari arah Jakarta. Saking padatnya, Kamis (30/5/2019) sore, petugas sampai menutup rest area dan mengarahkan para pemudik untuk beristirahat di rest area selanjutnya.

Kapolres Kendal AKBP Hamka Mappaita turun langsung mengatur kendaraan yang hendak masuk dan keluar rest area untuk mengantisipasi kecelakaan. Menurutnya, petugas akan menutup rest area jika sudah penuh, sehingga tidak ada kendaraan yang parkir di bahu jalan. Petugas juga mengarahkan kendaraan melanjutkan perjalanan dan beristirahat di rest area selanjutnya.

“Pengamanan polisi di rest area ini untuk mengatisipasi perubahan arus one way yang saat ini sudah berlaku mulai Tol Cikampek sampai Brebes Barat,” kata Kapolres.

Kapolres mengimbau pada pengguna jalan agar hati hati di jalan patuhi rambu rambu lalu lintas, memeriksa kendaraan, dan menjaga kesehatan.

“Jika mengantuk silakan istirahat di rest area, sedangkan yang melalui jalur pantura silakan istirahat di pos pam yang disediakan,” katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9475 seconds (0.1#10.140)