Tim Inafis Polda Jateng Olah TKP di Pos Penjagaan Brimob Purwokerto

Sabtu, 25 Mei 2019 - 14:24 WIB
Tim Inafis Polda Jateng Olah TKP di Pos Penjagaan Brimob Purwokerto
Tim Inafis Polda Jateng Olah TKP di Pos Penjagaan Brimob Purwokerto. Foto/iNews/Saladin Ayyubi
A A A
BANYUMAS - Tim Indonesia Automatic Fingerprint Identification System (Inafis) Polda Jawa Tengah melakukan olah TKP di pos penjagaan Brimob Subden 3 Detasemen B Pelopor Purwokerto yang ditembaki orang tidak dikenal Sabtu dinihari tadi. Sementara satu anggota brimob yang menjadi korban penembakan dan mengalami luka pada bagian pelipis kepala, dilaporkan kondisinya semakin membaik.

Olah TKP pos penjagaan Brimob Subden 3 Detasemen B Pelopor Purwokerto dilakukan secara tertutup. Sejumlah personel Brimob bersenjata lengkap menjaga lokasi. Sementara di TKP pos penjagaan tampak ada bekas tembakan dan kaca bagian samping barat pos tampak pecah.

Lubang bekas peluru ada di beberapa bagian barat pos penjagaan. Hal ini dikarenakan si penembak melakukan aksinya dari sisi barat pos penjagaan Brimob. Kapolda Jateng dijadwalkan akan ke TKP hari ini.

Sebelumnya, pos penjagaan Brimob Subden 3 Detasemen B Pelopor Purwokerto ditembak orang tidak dikenal yang diduga menggunakan sebuah mobil minibus semacam Avanza atau Xenia berwarna silver.

Pos jaga Brimob yang berada sekitar 100 meter dari Mapolres Banyumas di jalan Letnan Jendral Polisi Sumarto, Kelurahan Watumas, Purwokerto. Sejumlah saksi dilokasi kejadian mendengar suara letusan mirip petasan hingga 4 samapi 5 kali berturut turut.

"Tak lama kemudian, sebuah mobil seperti Avanza atau Xenia berwarna silver melaju kencang dari arah selatan menuju utara," ujar Heri, saksi kejadian.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.2184 seconds (0.1#10.140)