Setiap Hari Ada 6 Korban Kecelakaan Meninggal di Jateng

Senin, 29 April 2019 - 16:00 WIB
Setiap Hari Ada 6 Korban Kecelakaan Meninggal di Jateng
Kapolda Jateng, Irjen Pol Condro Kirono memimpin apel gelar pasukan Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2019 di Halaman Mapolda Jateng Semarang, Jawa Tengah, Senin (29/4/2019). FOTO : SINDOnews/Ahmad Antoni
A A A
SEMARANG - Kapolda Jateng Irjen Pol Condro Kirono mengungkapkan bahwa masalah keselamatan dan kecelakaan lalu lintas menjadi perhatian semua pihak, tak hanya kepolisian tapi juga pemerintah daerah setempat.

Oleh sebab itu, para pemangku kepentingan harus bersinergi mengambil langkah-langkah bagaimana menekan angka kecelakaan lalu lintas.

“Kasus kecelakaan lalu lintas yang terjadi Jawa Tengah masih didominasi sepeda motor dan pengendara sepeda motor usia pelajar atau milenial paling banyak menjadi korban,” ungkap Condro Kirono seusai memimpin apel gelar pasukan Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2019 di Halaman Mapolda Jateng Semarang, Jawa Tengah, Senin (29/4/2019).

Sehingga, pihaknya berharap dengan digelar operasi simpatik ini kesadaran masyarakat akan berlalu lintas bisa meningkat dan rasa patuh berlalu lintas tidak hanya saat ada petugas berjaga saja.

“Operasi ini mengedepankan tindakan-tindakan simpatik, yang bisa memberikan kesadaran kepada pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas. Dan juga untuk mematuhi aturan-aturan lalu lintas dengan kesadarannya, dan meningkatkan disiplin berlalu lintas. Karena di Jawa Tengah itu rata-rata setiap hari ada enam kecelakaan lalu lintas yang menimbulkan korban ada enam orang meninggal dunia,” bebernya.

Polda Jawa Tengah menggelar operasi simpatik keselamatan berlalu lintas mulai 29 April sampai 12 Mei 2019.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.8315 seconds (0.1#10.140)