Peluang Arsenal ke 4 Besar Makin Berat Setelah Takluk dari Leicester

Senin, 29 April 2019 - 05:37 WIB
Peluang Arsenal ke 4 Besar Makin Berat Setelah Takluk dari Leicester
Arsenal gagal menuai angka saat dijamu Leicester City pada pekan ke-36 Liga Primer 2018/2019 di King Power Stadium, Minggu (28/4/2019)/Foto/Reuters
A A A
LEICESTER CITY - Arsenal gagal menuai angka saat dijamu Leicester City pada pekan ke-36 Liga Primer 2018/2019 di King Power Stadium, Minggu (28/4/2019). The Gunners dipermak Leicester 0-3.

The Gunners harus tampil dengan 10 pemain setelah Ainsley Maitland-Niles diusir wasit Michael Oliver pada menit ke-36 akibat mendapat kartu kuning kedua setelah mengasari James Maddison.

Keunggulan jumlah pemain dimanfaatkan benar Pasukan Brendan Rodgers, meski hingga babak pertama usai, Jamie Vardy dkk belum mencetak gol.

Leicester tampil agresif di babak kedua, dan Youri Tielemans berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-59 memanfaatkan assist Maddison.

Jamie Vardy menegaskan kemenangan klub juara Liga Primer 2015/2016 itu dengan menyumbang dua gol atau brace pada menit ke-86 dan 90+5. Sejak Brendan Rodgers jadi pelatih Leicester, Vardy lebih produktif mencetak gol.

Dengan hasil ini, Arsenal tertahan di peringkat 5 klasemen Liga Primer dengan 66 poin, dengan dua laga sisa. Chelsea di peringkat 4 meraih 67 poin, dan akan menghadapi Manchester United (peringkat 6 dengan 64 poin) malam ini. Leicester diperingkat 8 dengan 51 poin.

Ini kekalahan ketiga beruntun Arsenal di tiga laga terakhir Liga Primer. Ini pertama kalinya mereka kalah tiga pertandingan papan atas berturut-turut dalam 13 bulan.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.0532 seconds (0.1#10.140)