Polres Salatiga Jamin Keamanan Pemilih Pemilu 2019 di TPS

Selasa, 16 April 2019 - 02:23 WIB
Polres Salatiga Jamin Keamanan Pemilih Pemilu 2019 di TPS
Kapolres Salatiga AKBP Gatot Hendro Hartono saat memeriksa ratusan personil yang akan diterjunkan untuk pengamanan pemungutan suara Pemilu 2019 di Lapangan Bhayangkara, Polres Salatiga, Senin (15/4/2019). Foto/IST
A A A
SALATIGA - Sebanyak 386 personel Polres Salatiga dan 145 anggota TNI serta 1.228 personel Perlindungan Masyarakat (Linmas) siap mengamankan pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 17 April 2019. Polres Salatiga dan TNI menjamin keamanan dan keselamatan warga pada saat menggunakan hak pilihnya di tempat pemungutan suara (TPS).

Kapolres Salatiga AKBP Gatot Hendro Hartono menyatakan, Polri bertanggungjawab dalam menjaga tegaknya stabilitas kamtibmas serta menjamin keamanan dan keselamatan masyarakat dalam menentukan hak pilihnya tanpa adanya intimidasi dan intervensi dari pihak manapun.

"Polres Salatiga menjamin keamanan para pemilih di TPS. Masyarakat yang telah memiliki hak pilih pada 17 April 2019 silahkan datang ke TPS," kata Kapolres kepada wartawan seusai memimpin apel gelar pergeseran pasukan dalam rangka pengamanan TPS pada Pemilu 2019 di Lapangan Bhayangkara Polres Salatiga, Senin (15/4/2019).

Dia menyatakan, personel Polres Salatiga siap bekerja optimal melakukan pengamanan pelaksanaan pesta demokrasi. Sebelumnya, semua personel telah mendapatkan arahan mengenai tugas pokok dan fungsi dalam pengamanan.

"Sebelum menerjunkan personel ke TPS dan titik pengamanan lainnya, kesiapan personel, sarana dan prasarana sudah kami cek. Semua dalam kondisi siap," ujarnya.

Menurut Kapolres, dalam melakukan pengamanan, Polres Salatiga juga memberdayakan masyarakat melalui Perpolisian Masyarakat (Polmas). Selain itu, juga mengoptimalkan peran intelijen dan Bhabinkamtibmas untuk mengamati situasi dan kondisi yang berkembang setiap saat.

"Kami sudah tekankan kepada semua personel untuk memahami perkiraan ancaman. Manakala ada pengumpulan massa yang diindikasikan akan berbuat onar dan resah terhadap petugas TPS, agar segera melaporkan kepada pimpinan secara berjenjang. Kami juga berharap masyarakat turut berperan aktif menjaga kamtibmas," pungkasnya.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2033 seconds (0.1#10.140)