Diminta Mahasiswi Undang Musisi Tenar, Jawaban Rektor UNY Bikin Ketawa

Kamis, 28 Maret 2019 - 10:51 WIB
Diminta Mahasiswi Undang Musisi Tenar, Jawaban Rektor UNY Bikin Ketawa
Jawaban Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Sutrisna Wibawa atas usulan mahasiswi untuk mengundang musisi terkenal viral di media sosial. FOTO/IST/uny.ac.id
A A A
YOGYAKARTA - Nama Rektor Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) Sutrisna Wibawa mendadak viral di media sosial (medsos). Hal ini setelah guyonannya ketika menjawab usulan salah satu mahasiswi soal penyelenggaraan Dies Natalis UNY ke-55 beredar luar di jagat maya.

Awalnya, seorang mahasiswi UNY dengan nama akun Instagram (IG) @Clara_stra menulis direct message (DM) ke rektor, Rabu (27/3/2019). Dalam pesannya, dia memberi ide jika pelaksanaan dies natalis turut mengundang sejumlah band dan musisi ternama. Dia pun meminta pertimbangan dari sang rektor.

Namun tanpa diduga, pesan DM mahasiswi tersebut dijawab Rektor Sutrisna Wibawa dengan jawaban yang nyeleneh. Dalam pesan balasannya, Rektor menerima dengan baik usulan tersebut dan menanggapi jika ada sponsor yang siap, maka acara itu nantinya akan dilangsungkan di GOR dan khusus bagi mahasiswa UNY.

Tak sampai di situ, Rektor juga merinci daftar tempat duduk bagi mahasiswa yang ingin hadir dalam acara dies natalis yang mengundang artis dan musisi tersebut. Untuk tiket masuk hanya membutuhkan kartu tanda mahasiswa (KTM), namun tempat duduknya berdasarkan nilai indek prestasi Komulatif (IPK).

Bagian menariknya, saat Rektor menuliskan IPK 3,2 hanya bisa menonton dies natalis yang lebih mirip konser musik di halaman luar GOR UNY menggunakan layar tanyap. Sementara IPK 3 ke bawah nonton di tempat kos melalui streaming.

Guyonan itu pun direspons positif puluhan ribu netizen. Hal ini terlihat dari banyaknya netizen yang merasa terhibur melihat jawaban nyeleneh dari Rektor UNY tersebut.

Menanggapi viralnya screen shot percakapan nyeleneh tersebut, Rektor UNY Sutrisna Wibawa menjawab santai dan melihat hal itu hanya guyonan semata. Menurutnya, aktif di medsos kini menjadi tuntutan karena diera digital komunikasi dengan mahasiswanya kini bisa melalui medsos.

"Kepemimpinan saya kan partisipastif dan transformasi. Salah satunya dengan menggunakan medsos untuk bersama-sama bangun kampus. Itu (gelar konser musik) iseng saja. Doakan saja bisa terselenggara," ujar Rektor.

View this post on Instagram

Demi mahasiswa yang IPK-nya 4 dan demi kemeriahan #DiesUNY55 mohon bantuan dari semua pihak untuk cari sponsor. Viralkan dan bawa sponsor ke UNY sebanyak-banyaknya!

A post shared by Sutrisna wibawa (@sutrisna.wibawa) on

(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.0030 seconds (0.1#10.140)