Sirami Rohani Warga Binaan, Rutan Salatiga Gelar Pengajian

Selasa, 26 Maret 2019 - 14:15 WIB
Sirami Rohani Warga Binaan, Rutan Salatiga Gelar Pengajian
Warga binaan Rutan Kelas II B Salatiga saat mengikuti pengajian memperingati Isra Miraj di selasar rutan, Selasa (26/3/2019). Foto/SINDOnews/Angga Rosa
A A A
SALATIGA - Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Salatiga menggelar pengajian dalam rangka memperingati Isra Miraj yang jatuh pada 3 April 2019 di selasar rutan, Selasa (26/3/2019). Pengajian ini digelar untuk menyirami rohani para warga binaan.

Kepala Rutan Kelas II B Salatiga Hero Sulistiyono mengatakan, Rutan Salatiga memiliki sejumlah kegiatan pembinaan bagi warga binaan, salah satunya adalah pengajian yang dilaksanakan secara rutin setiap hari.

Ini merupakan salah satu kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan iman dan taqwa para warga binaan yang beragama Islam serta merubah sifat mereka agar lebih baik dari sebelumnya.

"Jumlah warga binaan yang beragama Islam saat ini sebanyak 110 orang. Mereka aktif mengikuti pengajian. Dan pada pengajian dalam rangka memperingati Isra Miraj ini mereka ikut semua," katanya.

Sementara itu, salah satu warga binaan Rutan Kelas II B Salatiga, Sadiyono mengaku senang dengan adanya kegiatan pengajian yang diadakan secara rutin di rutan. Menurut dia, pengajian sangat bermanfaat karena bisa membuka mata hati atas semua kesalahan yang pernah dilakukan.

"Saya sangat senang bisa mengikuti kegiatan pengajian. Dengan adanya kegiatan ini bisa membuka mata hati dan merubah sifat saya yang tidak baik menjadi lebih baik. Dan yang paling penting bagi saya adalah dengan mengikuti pengajian saya bisa menyadari kesalahan dan instropeksi diri," ucapnya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2868 seconds (0.1#10.140)