Babi Jadi-jadian Hebohkan Warga Pangandaran

Sabtu, 29 Desember 2018 - 19:20 WIB
Babi Jadi-jadian Hebohkan Warga Pangandaran
Babi jadi-jadian yang diamankan warga. FOTO/IST
A A A
PANGANDARAN - Babi jadi-jadian menggegerkan warga Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Binatang yang meresahkan warga itu berhasil ditangkap oleh pawang babi, Aki Omay, warga Dusun Wangkalronyok, Desa Bangunkarya, Kecamatan Langkaplancar di Blok Ciear, Desa Jadimulya, Langkaplancar.

Yati (39), salah satu warga Dusun Tenjosari, Desa Selasari, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran mengatakan, kini babi jadi-jadian tersebut jadi tontonan warga yang hanya ingin mengetahui keanehan yang terdapat pada babi.

"Semula warga di Blok Ciear, Desa Jadimulya sering digegerkan dengan adanya babi yang masuk ke perkampungan, namun sulit untuk ditangkap," kata Yati, Sabtu (29/12/2018).

Biasanya, babi hidup di hutan dan tidak mau masuk ke perkampungan. Namun, babi tersebut sering menghampiri rumah warga dan sering tidur di teras rumah.
"Bahkan warga sempat diresahkan karena sejak adanya babi tersebut banyak ternak ayam milik warga yang hilang," katanya.

Anehnya, babi itu jika diberi makan ubi-ubian tidak mau. Namun, saat diberi nasi langsung dimakan. "Babi tersebut juga memiliki keanehan pada bentuk kaki, berbeda dengan babi lainnya. Babi ini berbentuk kaki manusia," papar Yati.

Bahkan, jika babi itu diberi nasihat oleh orang yang menonton, mengeluarkan air mata seperti yang sedih. "Informasinya ada salah seorang yang menelepon ke warga Kecamatan Langkaplancar dari Kabupaten Ciamis, jika menemukan babi agar diamankan dan jangan disiksa," jelas Yati.

Dari informasi tersebut, warga meyakini bahwa babi yang kini diamankan merupakan babi jadi-jadian.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8449 seconds (0.1#10.140)