PSIS Semarang Waspadai Permainan Kolektif Kalteng Putra

Sabtu, 09 Maret 2019 - 19:55 WIB
PSIS Semarang Waspadai Permainan Kolektif Kalteng Putra
Para pemain PSIS Semarang sedang berlatih di Stadion Gemilang, Magelang, Sabtu (9/3/2019). PSIS akan menghadapi Kalteng Putra pada babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2019, Minggu (10/3/2019) besok. FOTO/PSIS
A A A
JAKARTA - PSIS Semarang akan menghadapi Kalteng Putra pada babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2019, Minggu (10/3/2019) pukul 18.30 WIB. Bertanding di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Laskah Mahesa Jenar, julukan PSIS, menargetkan kemenangan dalam laga tersebut.

"Kita harus berusaha semaksimal mungkin dan tinggal bagaimana anak-anak mengaplikasikan apa yang sudah kami lakukan untuk Piala Presiden ini. Intinya, kami ingin menang," kata pelatih kepala PSIS, Jafri Sastra seperti dikutip dari situs resmi PSIS, Sabtu (9/3/2019).

Kemenangan, kata Jafri, adalah harga mati sebagai modal untuk melangkah ke babak selanjutnya. "Dengan memenangkan laga melawan Kalteng Putra, semoga kami bisa punya peluang untuk lolos ke babak selanjutnya. Tapi intinya kita harus kerja keras serta memiliki motivasi lebih dan disiplin," ujarnya.

Menurut Jafri, Kalteng Putra cukup solid secara tim. Karena itu, dia berharap anak asuhnya mewaspadai pergerakan setiap pemain tim berjuluk Laskar Isen Mulang tersebut.

"Sudah pasti ada yang saya waspadai dari Kalteng Putra. Kalteng Putra kemarin menang bisa mengalahkan tim tangguh, PSM Makassar. Masing-masing tim pasti punya kelebihan dan kekurangan masing-masing, tapi untuk Kalteng Putra kita waspadai secara kolektif," terang pelatih berusia 53 tahun tersebut.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2850 seconds (0.1#10.140)