Putus Penyebaran Covid 19, Kota Salatiga Disterilkan

Rabu, 01 April 2020 - 00:00 WIB
Putus Penyebaran Covid 19, Kota Salatiga Disterilkan
Kapolres Salatiga AKBP Rahmad Hidayat saat memimpin sterilisasi wilayah Kota Salatiga, Selasa (31/3/2020). Foto/Dok.Humas Polres Salatiga
A A A
SALATIGA - Polres Salatiga bersama jajaran TNI dan beberapa instansi melakukan penyemprotan cairan disinfektan disemua jalan protokol dan perkampungan warga, Selasa (31/3/2020). Sterilisasi semua wilayah Kota Salatiga ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona (Covid-19).

Kapolres Salatiga AKBP Rahmad Hidayat mengatakan, penyebaran virus corona melalui media, bukan udara. Karena itu, sterilasi dilakukan untuk membasmi virus corona yang menempel sejumlah media seperti bangunan, barang dan lainnya.

"Sterilisasi difokuskan di sejumlah lokasi yang disinyalir menjadi media penyebaran Covid-19 karena virus ini menular melalui benda bukan melalui udara," katanya.(Baca Juga: Satu Warga Positif Corona, Wali Kota Salatiga Tetapkan Tanggap Darurat)

Kapolres berharap masyarakat tetap dan mematuhi kebijakan yang digulirkan pemerintah dalam penanganan dan antisipasi penyebaran virus corona. "Kami imbau masyarakat tetap di rumah. Jangan keluar rumah jika tidak ada hal yang penting. Jaga kebersihan dan apabila mengalami gejala mirip virus corona segera memeriksakan diri di rumah sakit rujukan," ujarnya.

Kapolres mengajak masyarakat untuk proaktif dalam upaya penanganan dan pencegahan penyebaran virus corona. "Dengan bersama kita bisa mencegah penyebaran corona. Isolasi diri sendiri, hindari kerumunan atau keramaian, olah raga dan makan-makanan bergizi untuk menjaga daya tahan tubuh," katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2107 seconds (0.1#10.140)