Gunung Merapi Erupsi, Tinggi Kolom Capai 5.000 Meter

Jum'at, 27 Maret 2020 - 11:24 WIB
Gunung Merapi Erupsi, Tinggi Kolom Capai 5.000 Meter
Gunung Merapi yang berada di perbatasan Provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengalami erupsi, Jumat (27/3/2020) pukul 10.55 WIB. FOTO/TWITTER/@BPPTKG
A A A
YOGYAKARTA - Gunung Merapi yang berada di perbatasan Provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengalami erupsi , Jumat (27/3/2020) pukul 10.55 WIB. Tinggi kolom erupsi cukup tinggi, tercatat sekitar 5.000 meter dari puncak Merapi.

"Terjadi erupsi di Gunung #Merapi tanggal 27 Maret 2020 pukul 10.56 WIB. Erupsi tercatat di seismogram dgn amplitudo 75 mm dan durasi 7 menit. Teramati tinggi kolom erupsi ± 5.000 meter dari puncak. Arah angin saat erupsi ke Barat Daya," tulis Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) di akun Twitter resminya, @BPPTKG, Jumat (27/3/2020).

Meski kembali mengalami erupsi, status Gunung Merapi masih Waspada atau berada di Level II. Status ini telah berlangsung sejak 21 Mei 2018.

"#statuswaspada sejak 21 Mei 2018," tulis BPPTKG lagi.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.5621 seconds (0.1#10.140)