Pasien Positif Corona di DIY Tambah Satu, Total Jadi Lima Orang

Sabtu, 21 Maret 2020 - 19:00 WIB
Pasien Positif Corona di DIY Tambah Satu, Total Jadi Lima Orang
Simulasi penanganan pasien suspect virus corona di RSUD Dr Moewardi Solo, Jumat (31/1/2020). Saat ini pasien positif corona di DIY jadi lima orang Foto/SINDOnews/Ary Wahyu Wibowo
A A A
YOGYAKARTA - Jumlah pasien yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona jenis baru, Covid-19, di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) kembali bertambah satu orang. Kini totalnya mencapai lima orang.

Satu pasien positif corona kembali dirilis Pemda DIY, Sabtu (21/3/2020) hari ini. Pasien itu berjenis kelamin perempuan, berusia 30 tahun, dan ber-KTP Sleman. Dia saat ini menjalani perawatan di salah satu rumah sakit rujukan.

Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan Covid-19, Berty Murtiningsih mengatakan, sampai dengan hari ini total PDP positif corona sebanyak lima orang. Meski bertambah satu, tapi ada satu pasien yang sudah dinyatakan sembuh dan sudah kembali ke rumah. (Baca Juga: Pemda DIY Tetapkan Tanggap Darurat Corona hingga Mei
"Jadi masih ada empat pasien positif dirawat," katanya kepada wartawan, Sabtu (21/3/2020).

Dijelaskan, dari hasil penelusuran, pasien anyar yang positif corona pulang dari Tangerang, Banten. Pasien masuk rumah sakit pada 14 Maret lalu dengan keluhan batuk dan sesak napas atau bisa dikatakan sakit sedang.

"Pasien juga mempunyai anak berusia satu tahun, dan untuk anak juga sudah dilakukan uji laboratorium dengan hasil negatif," katanya.

Hingga sore ini, total data PDP untuk wilayah DIY adalah sebagai berikut.

a. Sudah diperiksa/diswab sebanyak 71 pasien
b. Hasil positif corona 5 pasien (satu sembuh)
c. Hasil negatif 18 pasien.

"Kami masih menunggu proses swab hingga uji laboratorium untuk 48 pasien," katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4228 seconds (0.1#10.140)