Bawang Putih Bebas Penularan Corona, Ganjar Minta Segera Impor

Rabu, 26 Februari 2020 - 22:19 WIB
Bawang Putih Bebas Penularan Corona, Ganjar Minta Segera Impor
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memerintahkan untuk segera impor bawang putih. FOTO : DOK
A A A
SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memerintahkan untuk segera impor bawang putih. Komoditas bumbu dapur tersebut dinyatakan bukan sebagai media penularan virus corona yang akhir-akhir ini sempat dikhawatirkan banyak pihak.

"Harus kita pastikan secara cepat, apakah bawang putih juga media yang bisa membawa virus corona, ternyata tidak. Segera impor. Jangan sampai terjadi inflasi karena itu," kata Ganjar, Rabu (26/2/2020).

Politikus PDIP itu juga menyampaikan tengah fokus pada dampak penyebaran virus corona fokus terhhadap sektor industri, utamanya yang menyangkut ekspor dan impor. Beberapa dinas diterjunkan untuk membuat laporan pengaruh korona terhadap ekspor-impor Jateng.

Hasilnya, terdapat beberapa komoditas yang kemungkinan terganggu akibat virus asal Wuhan China tersebut. Di antaranya adalah kapas sebagai bahan baku tekstil.

"Tapi kalau deteksi dininya, saya minta industri perdagangan, ekspor kita ke beberapa negara terganggu atau tidak. Impor kita pada bahan baku terganggu atau tidak. Tadi saya contohkan kapas, untuk tekstil kemungkinan akan terganggu," jelasnya.

Selain itu, Ganjar juga memerintahkan dinas kesehatan dan rumah sakit untuk senantiasa bersiaga. Jika sewaktu-waktu harus bertindak, maka segala komponen harus siap bergerak.

"Saya minta dinas kesehatan dan rumah sakit untuk siaga. Maka kemarin kenapa kita melakukan simulasi, itu bagian mengantisipasi hal seperti ini," kata Ganjar.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2587 seconds (0.1#10.140)