Penataan Trotoar Jalan Sukowati Salatiga Sedot Anggaran Rp7 Miliar

Selasa, 25 Februari 2020 - 20:16 WIB
Penataan Trotoar Jalan Sukowati Salatiga Sedot Anggaran Rp7 Miliar
Suasana kantor Pemkot Salatiga. FOTO : SINDOnews/Angga Rosa
A A A
SALATIGA - Pemkot Salatiga mengalokasikan anggaran senilai Rp7 miliar untuk penataan trotoar Jalan Sukowati. Rencananya proyek tersebut akan dilaksanakan pada April 2020 nanti.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang ( DPUPR) Kota Salatiga Agung Hendratmiko menjelaskan, anggaran penataan trotoar Jalan Sukowati telah ditetapkan pada APBD Kota Salatiga 2020. “Ya mudah-mudahan bisa mulai dikerjakan di bulan April nanti,” katanya, Selasa (25/2/2020).

Dia menjelaskan, penataan trotoar dimulai dari simpang empat Jalan Sukowati hingga depan Kantor Pemkot Salatiga. Panjangnya sekitar 750 meter. “Yang kita tata trotoar di sepanjang kiri kanan jalan Sukowati. Konsepnya sama seperti yang sudah-sudah, trotoar kita perindah dan dipasangi lampu serta tempat duduk,” terangnya.

Menurut dia, pembangunan trotoar tersebut merupakan bagian dari penataan wajah Kota Salatiga. “Ini bagian dari realisasi visi dan misi wali kota,” ujarnya.

Disinggung mengenai rencana penataan trotoar di kawasan Salatiga selatan ( Tingkir), Agung mengatakan, rencana tersebut sudah pernah diajukan, namun anggarannnya belum disetujui karena masih konsentrasi di tengah kota. “Rencana itu belum disetujui,” tandasnya.
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.0619 seconds (0.1#10.140)