Grand Final Indonesian Idol, Finalis Bakal Kolaborasi dengan Dewa 19

Senin, 24 Februari 2020 - 13:00 WIB
Grand Final Indonesian Idol, Finalis Bakal Kolaborasi dengan Dewa 19
Lyodra Ginting dan Tiara Anugrah bakal menyajikan penampilan terbaik pada Grand Final Indonesian Idol, Senin (24/2/2020) malam nanti. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Grand Final Indonesian Idol 2020 akan digelar, Senin (24/2/2020) malam nanti. Lyodra Ginting dan Tiara Anugrah bakal memberikan penampilan terbaik di ajang yang disiarkan langsung olehRCTItersebut.

RCTImenggelar dua kali babak grand final Indonesian Idol season 10 ini dengan tujuan untuk mendapat jumlah vote sebanyak-banyaknya untuk Lyodra dan Tiara. Pada grand final pertama Senin (24/2/2020) malam, kedua finalis akan tampil dan menunjukkan kemampuan menyanyi di atas panggung yang disaksikan oleh jutaan masyarakat Indonesia. Sementara, pada 2 Maret 2020, Indonesian Idol bakal mengumumkan hasil vote atau result show dalam babak grand final Indonesian Idol 2020.

Untuk semakin memeriahkan persaingan antara Lyodra dan Tiara di babak grand final besok malam, RCTI akan mendatangkan dua grup musik legendaris Tanah Air. Mereka akan berkolaborasi dengan para finalis.

Babak grand final ini juga bakal dimeriahkan oleh 15 besar kontestan Indonesian Idol 2020, yang akan tampil dalam sebuah pertunjukan bernama Reunion Show. Tentu, babak grand final kali ini sudah dinantikan publik. Sebab, ajang Indonesian Idol dianggap bakal melahirkan penyanyi baru di Indonesia.

Head of Production Operation RCTI Fabian Dharmawan mengungkapkan, meski kedua finalis masih sangat muda, bukan berarti instan dalam industri.

Lyodra pernah meraih AMI Award 2017 dan berkolaborasi dengan berbagai musisi. Sementara Tiara darah seninya diturunkan lewat sang papa, musisi Tato Band asal Jember.

Fabian menambahkan, babak grand final Indonesian Idol dijamin bakal meriah dan memberikan tantangan tersendiri bagi kedua finalis. "Mereka nanti akan membawakan satu lagu solo pamungkas. Ada duet dengan bintang tamu yang akan sangat seru karena menjadi tantangan terakhir, sehingga kapan lagi seorang musisi yang belum punya pengalaman bisa berkolaborasi dengan beberapa musisi top dan menyanyikan lagu komersil. Karena ini bukan ajang lomba tarik suara biasa, kami memberikan pintu untuk bekal mereka nanti di industri," beber Fabian.

"Babak grand final Indonesian Idol 2020 bakal menghadirkan dua penyanyi yang sedang naik daun, serta satu grup band legendaris. Andmesh Kamaleng akan berkolaborasi dengan Lyodra dan Tiara akan berkolaborasi dengan Denny Caknan, penyanyi muda yang sukses mempopulerkan lagu-lagu berbahasa Jawa. Lagunya berjudul Kartonyono Medot Janji, sampai sekarang sudah ditonton lebih dari 108 juta kali di YouTube dan keduanya akan kolaborasi dengan band Dewa 19,” sambung Fabian, memberi sedikit bocoran terkait acara grand final besok.

Tentu publik tak sabar melihat aksi Dewa 19 yang digawangi Ahmad Dhani tampil di panggung babak Indonesian Idol. Terlebih, ada kemungkinan Ahmad Dhani dan Maia Estianty akan bertemu dalam kompetisi tersebut. Mengingat Maia menjadi salah satu juri di Indonesian Idol 2020.

Menurut juri yang lain, Judika, grand final Indonesian Idol 2020 akan menjadi kompetisi yang spesial lantaran finalisnya terdiri dari dua wanita berusia muda. Lyodra berusia 16 tahun, sedangkan Tiara 18 tahun.

"Tahun ini banyak sekali yang bagus, terutama (kontestan) wanitanya yang kuat-kuat. Wanitanya luar biasa," kata Judika.

Suami Duma Riris itu yakin, grand final Indonesian Idol 2020 akan memanas. Hal ini tak lepas dari kemampuan Lyodra dan Tiara yang sama-sama kuat dan memiliki ciri khas masing-masing.

"Aku pikir mereka berdua layak ada di grand final, dan ini akan jadi salah satu grand final yang buat aku sendiri luar biasa. Kalau keduanya fit akan jadi pertarungan sangat ganas dan ketat layaknya pertandingan tinju. Mereka punya gaya masing-masing. Satu gaya orthodox, satunya punya pengalaman. Kalau Lyodra, orang selalu ngomong kualitas dan pengalaman di festival, mencuri perhatian orang di panggung Idol. Kalau Tiara, bunda (Maia Estianty) bilang komersialitas dan cara dia membaur dengan lagu yang dibawakan suka mengagetkan melebihi ekspektasi kita," beber pria jebolan Indonesian Idol 2007 itu.

Sementara, juri Ari Lasso menyebut kompetisi Indonesian Idol 2020 memecahkan rekor. Dikatakan mantan vokalis Dewa 19 itu, sejak Indonesian Idol season pertama hingga kesepuluh, baru pertama kali Top 3 dihuni oleh tiga finalis perempuan. Kondisi tersebut tentu membuat Ari bangga menjadi salah satu juri Indonesian Idol 2020.

Bukan hanya finalis yang terdiri dari perempuan, Indonesian Idol 2020 juga mencatat sejarah karena memiliki finalis termuda. "Bahwa Indonesian Idol 3 besar adalah yang termuda sepanjang Indonesia Idol. Kami para juri bangga sekali," ujar Ari.

Sementara itu, Lyodra dan Tiara mengaku sudah kenal sejak awal kompetisi Indonesian Idol. Bahkan mereka menjadi teman satu kamar selama karantina untuk showcase Indonesian Idol 2020. Kedekatan Lyodra dan Tiara menyebabkan keduanya saling belajar dan berusaha memuji keunggulan rekan satu sama lain.

Menurut Dini Putri selaku Director of Programming and AcquisitionRCTI, seluruh peserta sangat diuntungkan karena bisa masuk ke industri musik dengan mudah berkat Indonesian Idol. Nama peserta setidaknya sudah dikenal oleh masyarakat jika kelak mereka mengeluarkan karya.

"Proses masuk ke industri rekaman itu susah luar biasa. Oke mereka bisa bayar, tapi untuk diterima oleh masyarakat kan beda. Itu hadiah yang lebih besar," kata Dini.

Dini menilai, ini juga akan menjadi sejarah buat Idol selain pemenangnya nanti merupakan usia termuda di sepanjang gelaran Idol. “Ini sejarah buat Idol karena akan melahirkan juara termuda sepanjang sejarah karena kebanyakan juara itu ada di usia atas ambang 20 tahunan. Delon dan Regina waktu jadi grand finalist sudah berusia 27 tahun,” pungkas Dini.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.1450 seconds (0.1#10.140)