2 Kali Guguran Lava Pijar dalam Semalam, Merapi Tetap Berstatus Waspada

Rabu, 20 Februari 2019 - 08:50 WIB
2 Kali Guguran Lava Pijar dalam Semalam, Merapi Tetap Berstatus Waspada
Penampakan Gunung Merapi via PGM Kaliurang dengan suhu udara 20.6 °C, kelembaban 88 %rh, presure 920.6 hpa, angin tenang. Foto/Twitter.BPPTKG
A A A
YOGYAKARTA - Gunung Merapi masih berstatus waspada. Dalam pengamatan 12 jam terakhir, Merapi meluncurkan dua kali guguran lava pijar ke arah hulu Kali Gendol. Warga di lereng Gunung Merapi terus diminta waspada dan memantau perkembangan dari Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta.

Sebagaimana dilansir dari akun Twitter @BPPTKG, Rabu (20/2/2019), terpantau 1 kali guguran lava pijar ke arah tenggara hulu Kali Gendol dengan jarak luncur 650 meter pada pengamatan periode pukul 00.00-06.00 WIB. Berdasarkan data seismik, terekam 2 kali gempa guguran dengan durasi 21-67 detik.

Sementara itu, berdasarkan pengamatan guguran Gunung Merapi sehari sebelumnya Selasa (19/02/2019) periode 18.00-24.00 WIB, juga terjadi 1 kali guguran ke arah Kali Gendol.

"Berdasarkan data seismik, terpantau dari kamera Panguk Rejo 1 kali guguran ke arah Kali Gendol dan terekam 2 kali gempa guguran dengan durasi 19-61 detik. Jarak luncur 400 meter, dan arah ke Kali Gendol. Status Waspada,” tulis akun Twitter @BPPTKG.

Sementara itu, penampakan Gunung Merapi Rabu (20/2/2019) melalui pos pengamatan PGM Kaliurang terlihat cerah dengan suhu udara 20.6° Celcius, kelembaban 88 %rh, presure 920.6 hpa dan angin berembus tenang.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.1863 seconds (0.1#10.140)