UMY Perguruan Muhammadiyah Pertama yang Miliki S3 Manajemen

Selasa, 25 Desember 2018 - 13:45 WIB
UMY Perguruan Muhammadiyah Pertama yang Miliki S3 Manajemen
UMY secara resmi membuka Program Studi Doktor Manajemen (PSDM). FOTO/IST
A A A
YOGYAKARTA - Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) secara resmi membuka Program Studi Doktor Manajemen (PSDM). Dengan prodi baru ini, UMY menjadi perguruan tinggi Muhammadiyah pertama yang membuka program S3 Manajemen.

Ketua Program Studi PSDM Prof Siswoyo Haryono menyebut berdirinya prodi ini didasari keadaan zaman yang sudah memasuki era keterbukaan informasi dan persaingan pada Revolusi Industri 4.0. Untuk itu, UMY ingin mencetak akademisi unggul dan berkarakter Islam yang memiliki karya nyata bagi masyarakat.

"Kita ingin mencetak doktor manajemen yang bisa menjawab tantangan global, karena sekarang terjadi perubahan yang sangat drastis. Dengan kurikulum yang kami bentuk berdasarkan Al–Islam dan Kemuhammadiyahan diharapkan mampu menjawab persoalan kemanusiaan saat ini," katanya dalam rilis yang diterima SINDOnews, Selasa (25/12/2018).

Siswoyo berharap mahasiswa program S3 Manajemen UMY bisa menjadi peneliti yang hasilnya dapat dipublikasikan pada tingkat nasional maupun internasional. "Hasil disertasi harus dipublikasikan dan bereputasi serta terindeks scopus. Hal ini dilakukan supaya lulusan kami bisa berguna bagi kemajuan akademik Indonesia," katanya.

Menurut Siswoyo, Prodi Doktor Manajemen ini mulai membuka mahasiswa baru mulai 17 November 2018 hingga 28 Februari 2019. Siswoyo menargetkan dalam waktu dua tahun, prodi yang ia pimpin dapat meraih Akreditasi B dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi.

"Prodi ini memiliki tiga kosentrasi untuk mahasiswanya, yaitu Manajemen SDM, Manajemen Keuangan, dan Manajemen Pemasaran," katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.7669 seconds (0.1#10.140)