WNA China Diduga Terinfeksi Virus Corona Masih Diisolasi di RSUD Margono

Selasa, 28 Januari 2020 - 17:35 WIB
WNA China Diduga Terinfeksi Virus Corona Masih Diisolasi di RSUD Margono
Tim dokter RSUD Prof Dr Margono Soekarjo Purwokerto, Banyumas memberikan keterangan pers terkait pasien yang diduga terinfeksi virus corona, Selasa (28/1/2020). FOTO/iNews/SALADIN AYYUBI
A A A
BANYUMAS - Dua warga negara asing (WNA) asal China yang diduga terinfeksi virus corona dirawat di RSUD Prof Dr Margono Soekarjo Purwokerto, Kabupaten Banyumas. Satu pasien dinyatakan negatif dan telah diizinkan pulang, sedangkan satu lagi masih diobservasi di ruang isolasi.

Pasien yang masih diobservasi berinisial LS (29). Pasien tersebut merupakan rujukan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Cilacap dengan gejala batuk dan pilek. Meski pemeriksaan belum tuntas, tapi tim dokter RSUD Prof Dr Margono Soekarjo menyatakan 90% pasien tersebut juga negatif virus corona.

"Sesuai prosedur penanganan rumah sakit, pasien WNA China ini dirawat di ruang isolasi khusus selama masa observasi dan dipastikan tidak kontak dengan pasien lain," kata Wakil Direktur Pelayanan dan Kerja Sama RSUD Prof Dr Margono Soekarjo Purwokerto, dokter Moh Tarqib Alatas dalam konferensi pers, Selasa (28/1/2020).(Baca Juga: Pasien Mirip Virus Corona di RSUP Kariadi Mahasiswa S3 Wuhan)

Berdasarkan hasil pemeriksaan klinis dan penunjang terhadap LS, sampai saat ini belum menunjukkan ke arah infeksi virus corona. Namun, pihak rumah sakit masih mengawasi perkembangan pasien tersebut.

Pengawasan terhadap pasien ini karena perlu pemeriksaan khusus. Saat ini sampel air liur telah dikirimkan ke Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Butuh waktu sekitar 3 hari sejak pengiriman sampel untuk memastikan yang bersangkutan terinfeksi virus corona atau tidak. Selama masa menunggupihak rumah sakit tetap melakukan kaidah-kaidah penanganan virus.(Baca Juga: RSUD Salatiga Merujuk Pasien Flu dari Wuhan ke RSUP Kariadi)
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.3913 seconds (0.1#10.140)