Hingga Malam Ini, Kapolda-Pangdam Masih Siaga Pengamanan Natal

Selasa, 24 Desember 2019 - 21:50 WIB
Hingga Malam Ini, Kapolda-Pangdam Masih Siaga Pengamanan Natal
Gubernur Ganjar Pranowo, Kapolda Jateng Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel, dan Pangdam IV/Diponegoro saat meninjau Gereja Katedral Semarang, Selasa (24/12/2019). FOTO/SINDOnews/AHMAD ANTONI
A A A
SEMARANG - Kapolda Jateng Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel dan Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Mochamad Effendi tampak kompak menunjukkan kebersamaannya dalam upaya menciptakan suasana kondusif di wilayah Jawa Tengah.

Usai memantau sekaligus mengecek pos pengamanan di sejumlah gereja Kota Solo, Selasa (24/12/2019) siang, pada sore hingga malam ini, kedua jenderal berbintang dua itu masih turun lapangan meninjau langsung pengamanan di sejumlah gereja Kota Semarang.

Bersama Gubernur Jateng Ganjar Pranowo serta Forkopimda Jawa Tengah, Kapolda dan Pangdam meninjau pelaksanaan pengamanan di gereja Katedral di Jalan Pandanaran dan gereja Jemaat Kristen Indonesia, Injil Kerajaan di kawasan PRPP. Sore sebelumnya, para pimpinan di Jateng itu telah memantau pos pengamanan Simpang Lima dan Gereja Blenduk di Kota Lama.(Baca Juga: Bukan Cuma Banser, FPI Ikut Jaga Gereja Amankan Natal di Kendal)

Irjen Pol Ryco Amelza Dahniel mengimbau agar masyarakat tetap waspada saat berkunjung ke tempat-tempat ramai pengunjung. Dia menegaskan, kepolisian dengan di-backup TNI akan mengawal pengamanan masa libur panjang ini selama 10 hari kerja.

"Harus tetap waspada. Karena di titik keramaian itu rawan kriminalitas, pencurian sampai rawan perkelahian. Tapi personel TNI-Polri telah siap, khususnya mengatasi kepadatan arus lalin dan laka lantas," kata Kapolda.

Sementara, dari pantauan lapangan, di Gereja Katedral dilaksanakan dua kali misa Natal. Pertama dimulai pukul 17.30 WIB dan dilanjutkan pukul 21.00 WIB. Misa diikuti ribuan jemaat yang berada di dalam gereja maupun di luar gereja yang duduk di bawah tenda. Namun demikian, suasana Misa Natal berlangsung khidmat.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.1069 seconds (0.1#10.140)