Jelang Rekomendasi, Jumlah Bacakada PDIP Bakal Mengerucut

Senin, 23 Desember 2019 - 11:34 WIB
Jelang Rekomendasi, Jumlah Bacakada PDIP Bakal Mengerucut
Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jateng Abang Baginda saat memberikan keterangan pers. FOTO : SINDOnews/Ahmad Antoni
A A A
SEMARANG - Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Jateng Abang Baginda Muhammad Mahfuz Hasibuan menyatakan bahwa fit and proper test yang digelar merupakan penjaringan tahap pertama.

Meski kewenangan rekomendasi ada di DPP, DPD PDI Perjuangan bisa memberi masukan sejumlah bakal calon kepala daerah (Bacakada) yang dianggap layak. "Kami bisa mengerucutkan. Misalnya dari sepuluh bakal calon, kami ajukan lima yang dianggap paling potensial ke DPP," kata Baginda, Senin (23/12/2019).

Menurutnya, hal tersebut sekaligus meringankan kerja DPP. Sebab DPP melakukan penjaringan untuk seluruh pilkada di Indonesia.

Dia menerangkan, DPP akan mengeluarkan rekomendasi tahap pertama pada Januari 2020 nanti saat Rakernas dan Peringatan HUT partai di Jakarta. “Rekomendasi tahap pertama diturunkan bagi pasangan calon kepala daerah yang dianggap kuat dan sulit ditandingi lawan,” ujar anggota Komisi C DPRD Jateng ini.

Untuk diketahui, total ada 219 orang yang mendaftarkan diri di DPC, DPD, maupun DPP PDI Perjuangan. Namun saat dipanggil mengikuti fit and proper test, hanya 179 orang yang datang.

Ke-179 orang yang mengikuti fit and proper test tidak semuanya akan diserahkan ke DPP PDI Perjuangan di Jakarta.

Sementara, ada empat orang bakal calon memang tidak diundang mengikuti fit and proper test karena elektabilitasnya di atas rata-rata serta sulit ditandingi lawan pada pilkada mendatang.

Keempat orang itu adalah bakal calon Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi, Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Bupati Grobogan Sri Sumarni, dan Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi. (ahmad antoni)
(nun)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9734 seconds (0.1#10.140)