Bangunan SDN 1 Sendang Dawung Kendal Rusak, 5 Tahun Belum Diperbaiki

Selasa, 17 Desember 2019 - 18:15 WIB
Bangunan SDN 1 Sendang Dawung Kendal Rusak, 5 Tahun Belum Diperbaiki
Kepala SDN 1 Sendang Dawung, Farida Sugiarti menunjukkan bambu yang menopang kayu atap yang mulai lapuk. FOTO/iNews/EDDIE PRAYITNO
A A A
KENDAL - Kondisi Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Sendang Dawung, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal sangat memprihatinkan. Plafon ruang kelas jebol, kayu penyangga atap lapuk sehingga harus ditopang dengan bambu, dinding retak dan mengelupas. Jika hujan, siswa terpaksa dipindahkan ke ruangan lain.

Kondisi ini sudah berlangsung sejak lima tahun lalu. Karena membahayakan keselamatan siswa, ruang kelas ini terpaksa dikosongkan. Para siswa khawatir bangunan sekolah tiba-tiba ambruk.

"Kami berharap ada perbaikan dari pemerintah agar bangunan sekolah menjadi baik dan tidak khawatir lagi untuk belajar di dalam kelas," kata siswi SDN 1 Sendang Dawung, Nadita Miza, Selasa (17/12/2019).

Pihak sekolah mengaku pasrah atas kondisi tersebut. Upaya melalui komite untuk memperbaiki bangunan terkendala dana. Sebab, biaya yang dibutuhkan tidak sedikit, bisa mencapai ratusan juta rupiah.

"Kami berharap pemerintah melalui Dinas Pendidikan bisa melakukan perbaikan," kata Kepala SDN 1 Sendang Dawung, Farida Sugiarti.

Bangunan SDN 1 Sendang Dawung Kendal Rusak, 5 Tahun Belum Diperbaiki


Sementara itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kendal, Wahyu Yusuf Ahmadi mengatakan, saat liburan semester pertama bangunan SDN 1 Sendang Dawung akan diperbaiki sementara. "Akan diperbaiki sementara saat libur sekolah nanti," katanya.

Pihak sekolah sangat berharap bangunan sudah diperbaiki saat memasuki semester kedua, awal Januari 2010 nanti. Sehingga kegiatan belajar mengajar tidak lagi terganggu.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.1984 seconds (0.1#10.140)