Banjir Pujian dan Nyinyiran, Ini Tanggapan Akun yang Unggah ASN Resign

Kamis, 05 Desember 2019 - 12:04 WIB
Banjir Pujian dan Nyinyiran, Ini Tanggapan Akun yang Unggah ASN Resign
Foto unggahan akun @kaligrafi_danihabby yang menceritakan mundur dari ASN. FOTO/INSTAGRAM/@kaligrafi_danishabby
A A A
BANTUL - Unggahan di Instagram tentang seorang pria bernama Mubarok yang mundur sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) telah viral di media sosial. Cerita yang diposting oleh akun @kaligrafi_danishabby ini banjir pujian yang mengapreasi keputusan untuk resign dari pekerjaan yang sudah mapan. Namun tak sedikit pula yang mempertanyakan atau bahkan nyinyir atas langkah yang ditempuh.

Seperti disampaikan seorang netizen dengan akun @heermawann_adiiiie. Dia menganggap keputusan Mubarok sebagai gaya-gayaan. Menurutnya, setiap pekerjaan tidak ada yang luput dari dosa, termasuk ketika menjalankan usaha.

"Ini seakan2 scra tersirat ad sesuatu yg slah dlm keuangan di instansi anda krrja,knpa g anda laporkan??," tulisnya.

"Wis duwe modal goh q ya milih resign buka usaha," timpal @aliyaboutique88 memberikan komentar. (Baca Juga: Tahu Seluk Beluk Perencanaan Anggaran, Pria Ini Pilih Mundur dari PNS)

Atas beragam respons tersebut, akun @kaligrafi_danishabby kembali mengunggah tanggapan melalui tulisan panjang. Menurutnya, postingan tentang resign dari ASN yang viral berada di luar kekuasaannya. Akun yang menamakan Mubarok "Danishabby Homedecor" ini berharap unggahannya bermanfaat luas bagi masyarakat.

"Terima kasih untuk semua bentuk respon yang diberikan kepada kami, baik yang positif atau pun sebaliknya. Alhamdulillah atas banyaknya doa dan support yang masuk untuk kami, pun atas beberapa komentar yang kurang baik, nyinyiran, prasangka buruk, fitnah, dsb," tulisnya.

Menurut akun ini, dirinya tidak berniat menyinggung instansi manapun apalagi mengharamkan presfesi ASN. Dia percaya masih banyak ASN yang amanah dan terhindar dari sesuatu yang kurang pas. Dia juga memastikan bahwa keputusan mundur dari PNS bukan karena bisnis dengan segala macam alasan keduniaan lainnya.

"Tujuan kami lebih besar, menyelamatkan Akhirat kami semampu kami," tulisnya.

Akun yang berada di Banguntapan, Bantul memohon maaf sebesar-besarnya kepada pihak yang salah mengartikan unggahannya. Dia juga mengucapkan terima kasih kepada orang yang bisa memahami dan menghargai keputusannya tersebut.

"Doa-doa baik kami panjatkan untuk negeri ini dan semua orang yang membaca tulisan kami," tulisnya.

View this post on Instagram

Bismillah, . Berikut tanggapan kami mengenai postingan kami tentang RESIGN DARI PNS yang beberapa hari ini viral di media sosial. . Mohon kesediaan waktu untuk membaca dan bertabbayun agar bisa memahami tulisan kami. . Terima kasih, mohon maaf jika masih ada kesalahan kata per kata yang kami tulis. . Wassalam #bismillah #muhasabahyuk #pns #cpns #tahfidz #alquran #istighfar #jalaninikmatisyukuri #ramadhan #hijrah #prayforindonesia #sholat #videoislam #sholawat #dokterpedia #dakwahislamid #berbagisemangat #beranihijrah #hadist #puasa #nasehatislam #sunnah #faktanyamuslim #infoduniaid #islamicquotes #wowfaktavidio #xbank_pns #indozone #beraniberhijrah #DSAS

A post shared by Mubarok "Danishabby Homedecor" (@kaligrafi_danishabby) on

(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.8011 seconds (0.1#10.140)