Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah Warga Kledung Temanggung Rusak

Rabu, 04 Desember 2019 - 10:34 WIB
Diterjang Puting Beliung, Puluhan Rumah Warga Kledung Temanggung Rusak
Rumah warga Desa Tlahap, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung rusak setelah diterjang angin puting beliung, Selasa (3/12/2019) sore. Foto/DOK.BPBD TEMANGGUNG
A A A
TEMANGGUNG - Sebanyak 73 unit rumah warga di Desa Tlahap, Jambu, Kruwisan dan Canggal, Kecamatan Kledung, Kabupaten Temanggung rusak akibat diterjang angin puting beliung pada Selasa (3/12/2019) sore. Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian material yang diderita warga akibat kejadian bencana alam tersebut ditaksir mencapai Rp315 juta.

Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggug Gito Walngadi menjelaskan, sebelum kejadian wilayah Kecamatan Kledung diguyur hujan deras. Kemudian sekira pukul 15.30 WIB, tiba-tiba muncul angin puting beliung dan menerjang wilayah Desa Tlahap, Canggal, Jambu dan Kruwisan. Akibatnya puluhan rumah warga diempat desa itu, mengalami kerusakan pada bagian atap.

"Tingkat kerusakannya, rusak sedang dan ringan," kata Gito saat dihubungi SINDOnews, Rabu (4/13/2019).

Di Desa Tlahap, jumlah rumah warga yang rusak akibat bencana alam ini mencapai 61 unit. Sebanyak 10 unit rumah di antaranya rusak sedang dan 51 unit rumah warga lainnya rusak ringan. Kemudian di Desa Jambu tiga unit rumah warga rusak ringan. Adapun jumlah rumah warga Desa Kruwisan yang rumah rusak ringan sebanyak 3 unit dan rumah rusak sedang satu unit. Sedangkan di Desa Canggal, jumlah rumah warga yang rusak ringan 4 unit dan rusak sedang satu unit.

"Kami sudah melakukan tinjau lokasi dan assessment. Kami juga sudah koordinasi dengan pemerintah desa, kecamatan, TNI, Polri dan instansi terkait untuk penanganan," katanya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8322 seconds (0.1#10.140)