Angin Ribut, Eks Bangunan SMK Ambruk di Grobogan

Selasa, 26 November 2019 - 09:45 WIB
Angin Ribut, Eks Bangunan SMK Ambruk di Grobogan
Angin Ribut, Eks Bangunan SMK Ambruk di Grobogan. IST
A A A
GROBOGAN - Bangunan bekas SMK Wiratama Brati Grobogan Jawa Tengah, roboh setelah diterjang angin kencang. Selain itu puluhan rumah warga yang rusak akibat atapnya beterbangan.

Kabag Ops Polres Grobogan Kompol Sutomo, mengatakan, peristiwa itu bermula saat terjadi hujan deras, pada Senin 25 November 2019. Tak berselang lama, angin bertiup kencang hingga merobohkan bangunan bekas sekolah tersebut.

"Bangunan semi permanen eks SMK Wiratama Brati roboh. Tidak ada korban karena memang bangunan ini memang sudah tidak dipakai. Alamatnya berada di Kronggen RT 1/1, Desa Kronggen, Kecanatan Brati," kata Sutomo, Selasa (26/11/2019).

Dia menambahkan, sejumlah rumah di sekitarnya juga turut rusak akibat hantaman angin yang menderu-deru tersebut. Sejumlah pohon jati ambruk hingga menutup badan jalan, dan langsung dibersihkan warga agar tak menggangu arus lalu lintas.

"Pohon tumbang juga terjadi di jalan penghubung Dusun Konggen - Dusun Sembukan, namun sudah dibersihkan oleh Kepala Desa Kronggen Hardijono dengan warga masyarakat," terangnya.

Warga diminta selalu berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan menjelang memasuki musim hujan kali ini. Apalagi, akhir-akhir ini marak terjadi angin kencang dan hujan deras sehingga membahayakan aktivitas di luar rumah.

"Selalu berhati-hati dan tingkatkan kewaspadaan. Kalau berkendara di jalan saat terjadi hujan angin, lebih baik berhenti dulu cari tempat yang aman. Karena bisa saja terjadi pohon tumbang atau hal lain yang tak terduga," pungkasnya.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.6833 seconds (0.1#10.140)