Optimalkan Pengelolaan Media, DPRD Sleman Belajar ke Lombok

Sabtu, 23 November 2019 - 14:59 WIB
Optimalkan Pengelolaan Media, DPRD Sleman Belajar ke Lombok
DPRD Sleman saat diterima DPRD Kota Mataram, NTB, di ruang pertemuan DRPD Mataram, Rabu (20/11/2019). Foto/SINDOnews/Priyo Setyawan
A A A
MATARAM - DPRD Sleman selama empat hari, Selasa-Jumat (19-22/11/2019) mengunjungi DPRD kota Mataram dan DPRD Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB). Kegiatan ini dalam rangka studi komparasi tentang pengoptimalan pengelolaan media, terutama penyebarluasan informasi kinerja dewan kepada publik melalui media massa (cetak, elektornik dan online). Sehingga masyarakat mengetahui apa yang dilakukan wakil rakyatnya sekaligus bentuk transparansi.

Kunjungan kerja itu dipimpin tiga pimpinan dewan (wakil ketua I, II dan III) DPRD Sleman, yakni Arif Kurniwan, Sukaptono dan Tri Nugroho serta didampingi oleh sekretaris dewan (Sekwan) Musta’in Aminun.

Wakil ketua I DPRD Sleman Arif Kurniawan mengatakan media bagi dewan merupakan bagian yang penting. Terutama untuk menyampaikan informasi tentang kinerja, apa yang telah dilakukan dan kerjakan dewan kepada publik. Sebab selama ini masyarakat agak apatis terhadap dewan.

“Secara umum peran media sangat strategis untuk menyampaikan infomarsi kinerja dan hal-hal yang harusnya masyarakat tahu dan mengerti tentang dewan,” kata politisi PAN itu soal kunjungan kerja ke DPRD kota Mataram dan Lombok Barat.

Menurut Arif, hasil dari kunjugan ini nantinya hal-hal yang baik akan diadposi di DPRD Sleman, khususnya yang menyangkut pola kebijkannya. Namun apa perlu dijadikan peraturan daerah (perda) atau regulasi lainnya, termasuk pelibatan media masih akan dikomunikasikan. Apalagi sekarang era terbuka yang perlu diketahui masyarakat.

“Yang pasti media selama ini yang menjadi pengawasan gerak gerik dewan. Karena itu sinergitas ini akan terus dijalin,” ungkapnya,

Wakil Ketua DPRD Kota Mataram I Gde Sudiarta yang menerima rombongan DPRD Sleman mengatakan DPRD Kota Mataram sebagai wakil rakyat selalu memberikan laporan hasil kinerjanya pada masyarakat melalui media (cetak, elektronik dan media sosial). Selain itu juga melibatkan mahasiswa dalam pembentukan kebijakan dengan cara menerima aspirasi mahasiswa.

"Dengan demikian masyarakat akan tahu apa dan bagaimana kinerja dewan sehingga media selalu dilibatkan," terangnya.

Sedang Ketua Dewan Nur Hidayah yang menerima rombongan DPRD Sleman menyampaikan saat ini DPRD Lombok Barat sedang menyusun program kerjasama antara media dengan Dewan, meski selama ini jalinan kerjasama sudah berjalan baik. Dengan jalinan kerjasama media diharapkan kinerja DPRD Lombok Barat bisa diketahui oleh masyarakat yang diwakilinya.

“Kami juga mengajak media untuk meninjau atau sidak ke tempat-tempat yang perlu mendapar perhatian (temuan dan bencana),” jelasnya.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.7877 seconds (0.1#10.140)