Kini, Data Bisa Dibobol Peretas Lewat Mikrofon dan Kamera Ponsel

Kamis, 21 November 2019 - 14:59 WIB
Kini, Data Bisa Dibobol Peretas Lewat Mikrofon dan Kamera Ponsel
Kini, Data Bisa Dibobol Peretas Lewat Mikrofon dan Kamera Ponsel. lustrasi
A A A
TEL AVIV - Perlu diwaspadai, bahwa kini ponsel pintar berbasis Android lagi-lagi terancam keamanannya. Kali ini perusahaan keamanan siber asal Israel, Checkmarx, menemukan kerentanan pada mikrofon dan kamera ponsel yang dapat disusupi oleh peretas.

Kejahatan ini masuk melalui aplikasi yang diunduh oleh penggunanya. Kerentanan serupa juga pernah dialami oleh perangkat iOS. Ketika aplikasi Facebook dipasang di iPhone, kamera ponsel dapat hidup tanpa diketahui oleh pemiliknya.

Celah keamanan ini disusupi melalui sistem permission yang biasa muncul ketika pertama kali memasang sebuah aplikasi. Ketika pengguna memberikan akses ke penyimpanan, peretas sudah bisa mengakses mikrofon dan kamera ponsel dengan sendirinya.

Kendati demikian, mengutip laman Ubergizmo, pihak Google mengaku sudah menangani masalah ini, karena celah keamanan itu telah ditambal. Namun, perbaikan hanya dilakukan pada ponsel pintar miliknya, seperti Google Pixel.

Padahal, dari laporan Checkmarx, semua ponsel pintar dengan sistem operasi Android juga memiliki celah keamanan serupa. Belum ada kepastikan dari pihak Google kapan akan dilakukan perbaikan untuk semua perangkat Android.
(mif)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.5934 seconds (0.1#10.140)