PKB Berharap Dapat Jatah 10 Menteri, PDIP Ingatkan Berjuang Dulu

Senin, 28 Januari 2019 - 13:29 WIB
PKB Berharap Dapat Jatah 10 Menteri, PDIP Ingatkan Berjuang Dulu
PDIP mengingatkan PKB untuk berjuang terlebih dahulu memenangkan Jokowi-Maruf Amin pada Pilpres 2019 sebelum meminta jatah 10 menteri. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB ) Muhaimin Iskandar mulai menyinggung jatah kursi kabinet jika nanti Joko Widodo-Maruf Amin terpilih dalam Pilpres 2019. Secara gamblang Cak Imin, sapaan akrabnya, berharap PKB mendapatkan jatah 10 menteri.

Harapan itu diumbar Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar dalam acara audiensi dengan anggota Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Cianjur Jawa Barat, di Gedung DPR Senayan Jakarta, Minggu (27/1/2019).

"Iya ibu-ibu kalau kumpul doanya manjur, semoga PKB dapat memenangkan 10 kursi," kata pria yang akrab disapa Cak Imin itu.

Dia pun mengamini saat ditanya awak media apakah jatah 10 kursi menteri menjadi target PKB. "Iya amin," ujar wakil ketua MPR ini.

Kendati demikian, Cak Imin mengaku belum berpikir ingin menjadi menteri apa jika Jokowi-Maruf memenangkan Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 nanti. "Saya belum mikir, ekonomi dulu," ujarnya.

Di samping itu, dia menilai Pemerintah Jokowi-Jusuf Kalla saat ini sudah mampu melakukan konsolidasi sosial infrastruktur. "Mungkin 2019 harus masuk pada peningkatan kualitas ekonomi rakyat," paparnya.

Dia melanjutkan, masyarakat terutama Muslimat NU harus menjadi pelaku ekonomi yang harus diberdayakan. "Saya akan mendorong pemerintah meletakkan perempuan, ibu ibu, menjadi pelaku ekonomi di pedesaan," pungkasnya.

Sementara itu, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto tidak ingin banyak mengomentari tentang harapan PKB mendapatkan jatah 10 kursi menteri. Hasto mengingatkan partai politik untuk fokus memenangkan Jokowi-Maruf.

"Kita berjuang dulu, menteri itu hak prerogatif presiden," kata Hasto di sela-sela Safari Kebangsaan ke-VI PDIP wilayah Tapal Kuda, Banyuwangi, Jawa Timur, Senin (28/1/2019).

Sekeretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan Jokowi-Maruf itu meminta seluruh parpol koalisi dan relawan pendukung serta masyarakat berjuang bersama memenangkan Jokowi untuk periode kedua.

"Perjuangan untuk menghadirkan pemimpin yang bawa kemajuan bagi kita bersama, bagi masa depan kita," ujarnya.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.5027 seconds (0.1#10.140)