9 Tim Berlaga di Grand Final Turnamen Futsal Hydro Coco Cup

Sabtu, 16 November 2019 - 22:50 WIB
9 Tim Berlaga di Grand Final Turnamen Futsal Hydro Coco Cup
Head of Kalbe Beverages PT Kalbe Farma Tbk, Ronald Unadi bersama pihak terkait saat memberikan keterangan pers terkait grand final Hydro Coco Cup National Futsal Tournament (HCNFT) 2019 di GOR Sritex Arena, Solo, Sabtu (16/11/2019). Foto/SINDOnews/Ary Wa
A A A
SOLO - Sebanyak 9 tim berlaga di grand final Hydro Coco Cup National Futsal Tournament (HCNFT) 2019 di GOR Sritex Arena, Solo, Sabtu (16/11/2019). Tim yang menjadi jawara berkesempatan mengikuti turnamen futsal internasional U-18 di Bangkok, Thailand.

Tim yang berlaga di turnamen futsal nasional Hydro Coco Cup 2019 adalah SMAN 3 Batam, SMAN 12 Surabaya, SMAN Kebakkramat, SMANKO Bengkulu, SMKN 5 Makkasar, SMAN 16 Bandung, SMAN 2 Banjarmasin, SMAN 3 Cibinong, dan SMAN 1 Ungaran.

"Sembilan tim merupakan hasil seleksi Gold Qualification yang bertanding memperebutkan juara umum di turnamen yang berhadiah dana pembinaan total Rp320 juta, piala bergilir trophy emas Hydro Coco Cup, sertifikat dan kesempatan mengikuti turnamen futsal internasional U-18 di Bangkok, Thailand,"kata Head of Kalbe Beverages PT Kalbe Farma Tbk Ronald Unadi di Solo, Sabtu (16/11/2019).

Tahun ini, HCNFT memasuki tahun ke tujuh penyelenggaraan. Pihaknya berharap melalui kegiatan ini dapat berkontribusi untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat, dan berprestasi, khususnya generasi muda dalam olahraga futsal. "Kami juga menyiapkan beasiswa di universitas ternama bagi best player," katanya. Melalui HCNFT, diharapkan membantu mengarahkan generasi muda memiliki kegiatan yang positif dan mampu menghindarkan mereka dari pengaruh pergaulan negatif.

Sekretaris Jenderal Federasi Futsal Indonesia (FFI), Edhi Prasetyo mengungkapkan, pihaknya mengapresiasi penyelenggaraan turnamen futsal Hydro Coco Cup yang telah mengikuti aturan pertandingan yang diberlakukan oleh FFI. Diharapkan turnamen ini dapat meningkatkan pengetahuan dan cara bermain futsal yang benar sesuai aturan federasi sepakbola internasional (FIFA). "Sejak tahun 2018, Hydro Coco Cup resmi ditunjuk sebagai program U-18 Federasi Futsal Indonesia," urai Edhi.

Asisten Deputi Strategi dan Komunikasi Pemasaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Haryanto mengungkapkan, Kementerian Pariwisata telah bekerja sama dengan 131 merek dari berbagai kategori produk. Salah satunya Hydro Coco yang dimiliki PT Kalbe Farma Tbk.

"Melalui pelaksanaan Hydro Coco Cup yang tersebar di 31 kota di Indonesia, diharapkan turnamen ini dapat bersinergi dengan program Wonderful Indonesia dari segi sport tourism dan mendorong pencapaian target utama Kementerian Pariwisata. Yakni mendatangkan 20 juta wisatawan mancanegara pada tahun 2019," kata Haryanto.
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.0343 seconds (0.1#10.140)