Romo Georgius Budi Subanar Pimpin Misa Requiem Djaduk Ferianto

Rabu, 13 November 2019 - 15:01 WIB
Romo Georgius Budi Subanar Pimpin Misa Requiem Djaduk Ferianto
Ratusan pelayat mengikuti misa reguiem atau misa arwah Djaduk Ferianto di Padepokan Seni Bagong Kussudiardja, Kembaran Kidul, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, Rabu (13/11/2019) pukul 14.00 WIB. FOTO/SINDOnews/Priyo Setyawan
A A A
BANTUL - Ratusan pelayat mengikuti misa requiem atau misa arwah Djaduk Ferianto di Pendopo Padepokan Seni Bagong Kussudiardja Kembaran Kidul, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, Rabu (13/11/2019) pukul 14.00 WIB. Misa dipimpin Romo Georgius Budi Subanar dari Paroki Pugeran.

Banyaknya pelayat yang mengikuti misa requiem membuat pendopo Padepokan Seni Bagong Kussudiardja penuh sesak, tidak bisa menampung. Para pelayat yang mengikuti misa pun meluber di depan kanan dan kiri pendopo. Meski begitu misa berlangsung khidmat dan khusyuk. (Baca Juga: Butet: Djaduk Serangan Jantung, Meninggal Dunia di Pangkuan Istri)

Dalam homoli (kotbah), Romo Georgius Budi Subanar mengatakan, hidup dan mati seseorang menjadi rahasia Tuhan, sehingga tidak ada yang mengetahui. Karena itu, seseorang perlu mempersiapkan lahir dan batin agar saat menghadap Tuhan mempunyai bekal dan dalam keadaan yang menggembirakan serta berkumpul dengan orang kudus di surga.

Usai misa requiem, acara dilanjutkan dengan pemakaman di makan keluarga Sembung, Ngestiharjo, Kasihan, Bantul, sekitar dua kilometer selatan Padepokan Seni Bagong Kussudiardja. Pemakaman akan dilaksanakan pada pukul 15.00 WIB. (Baca Juga: Djaduk Ferianto Akan Dimakamkan Dekat Makam Ibunya)
(amm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4251 seconds (0.1#10.140)